Kemenangan Monsta X Usai Wonho Hengkang, Hingga Rela Sujud Syukur

Foto: Kemenangan Monsta X Usai Wonho Hengkang, Hingga Rela Sujud Syukur Twitter



Monsta X tetap gencar melakukan serangkaian promosi meski skandal baru saja menerpa. Bahkan mereka mampu menunjukkan prestasi dengan meraih piala kemenangan pada 'The Show'.

Kanal247.com - Monsta X tetap terus gencar melakukan promosi comeback meski skandal yang mengakibatkan hengkangnya Wonho masih terus menyorot. Kemarin pada acara musik ''The Show'', Monsta X bahkan berhasil tampil memukau.

Pada Selasa (5/11), tak hanya Monsta X yang memeriahkan acara tersebut. Tapi juga idol-idol lain seperti TXT, Song Ha Yea, 1THE9, A.C.E,ARIAZ, BDC, HINAPIA, N.Flying, OnlyOneOf, VAV, WayV, WE IN THE ZONE, B.A.P Youngjae, ONF, dan TRISS.

Bahkan Monsta X pun masuk ke dalam nominasi pemenang dengan lagu comeback yang bertajuk ''Follow''. Grup yang digawangi Shownu tersebut melawan 2 nominasi lainnya yaitu TXT dengan ''Run Away'' dan Song Ha Yea ''Another Love''.

Nyatanya Monsta X berhasil mendapat piala kemenangan pada minggu ini. Skandal yang gencar menyerbu grup mereka tak menghalangi prestasi yang datang menghampiri.

Monsta X sujud syukur raih piala kemenangan

Twitter

Joohoney pun memberikan pidatonya setelah menerima piala serta bunga dari MC. Wajah keenam personel pun tampak sumringah dengan kemenangan yang mereka raih.

''Ada sesuatu yang harus kukatakan hari ini,'' ungkap Joohoney. ''Bahkan jika kita jatuh, kita pasti akan bangkit kembali sebagai Monsta X. Ini semua berkat Monbebe (nama fandom penggemar). Terima kasih."

Seperti kebiasaan Monsta X, mereka pun dipenghujung acara bersujud pada penggemar sebagai ucapan terima kasih dan syukur yang mendalam pada Monbebe. Hal tersebut sontak membuat terharu sebab masalah yang bertubi-tubi menerpa nyatanya para member masih terlihat sangat kuat.

Sementara itu usai masalah skandal Wonho dan Shownu, Starship baru saja memperbarui perlindungan untuk para artis mereka. Agensi tersebut berjanji akan lebih memperhatikan serta melindungi artis yang dinaungi dengan lebih intens.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel