Ammar Zoni dan Irish Bella Bagikan Pesan Untuk Mendiang Bayi Kembar, Malah Dapatkan 'Petuah' Ini

Foto: Ammar Zoni dan Irish Bella Bagikan Pesan Untuk Mendiang Bayi Kembar, Malah Dapatkan 'Petuah' Ini instagram



Ammar Zoni dan Irish Bella membagikan video yang berisikan pesan untuk kedua mendiang putri kembarnya, warganet justru memberikan respons di luar dugaan.

Kanal247.com - Kabar meninggalnya putri kembar Ammar Zoni dan Irish Bella beberapa waktu lalu memang menggemparkan media. Ammar dan Irish pun mengaku sangat terpukul atas meninggalnya kedua putri mereka. Meski begitu, keduanya memastikan jika sudah ikhlas.

Ammar dan Irish pun tampak membagikan kenangan menyedihkan kehilangan putri mereka melalui kanal YouTube pribadi mereka, Aish TV. Pasangan suami istri itu tampak ingin menunjukkan bagaimana terpukulnya mereka lantaran ditinggal kedua putrinya.

Pada video itu Ammar bahkan tak bisa menahan tangis kala membawa kedua putrinya ke tempat peristirahatan terakhir. Ammar memastikan kepada putri yang diberi nama Aiona dan Aiora jika ia sangat menyayangi kedua buah hatinya.

"Bahkan di saat kalian belum jadi apa pun, daddy sayang banget sama kalian," ucap Ammar pada video berdurasi 15 menit itu. "Daddy akan selalu berdoa, Aiona Aiora," tambahnya.

Ammar dan Irish pun terlihat menuliskan sebuah pesan singkat di akhir video untuk kedua putri mereka. Kedua pesinetron itu memastikan jika putri mereka akan selalu menjadi malaikat mereka dan cinta kepada mereka tanpa syarat.

"You always be our little angels, and our love for you is unconditional (Kamu akan selalu menjadi malaikat kecil kami, dan cinta kami untukmu tanpa syarat)," tulis mereka di latar belakang hitam.

komentar

Sumber: YouTube/Aish TV

Video yang dibagikan Ammar dan Irish itu sontak dibanjiri oleh komentar. Warganet mengaku menangis ketika melihat video penuh kesedihan itu. Meski begitu, ada pula yang justru menasihati pasangan suami istri itu. Mereka menyebutkan jika Ammar dan Irish seharusnya tidak terlalu mengumbar kehidupan mereka.

"Buat AISH NANTI KALAU DAPAT REJEKI DARI ALLAH BERUPA MOMONGAN PLEASE JANGAN TERLALU D UP LEBIH BAIK D UMPETIN DAN FOTO MESRA JANGAN TERLALU D UMBAR KARNA ADA PENYAKIT AIN DRI ORANG YANG HASAD ATAU DENGKI. PENYAKIT AIN NYATA ADANYA SUDAH ADA SEJAK ZAMAN RASULLAH SAW," tandas M***el.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel