Rekan Artis Jadi DPR, Billy Syahputra Pinta Harapan Besar Ini

Foto: Rekan Artis Jadi DPR, Billy Syahputra Pinta Harapan Besar Ini instagram



14 selebriti dikabarkan melenggang ke Senayan sebagai anggota DPR, Billy Syahputra langsung memberikan selamat dan mengharapkan bisa menjadi jembatan melakukan ini.

Kanal247.com - Pelantikan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) kemarin, Senin (1/10) memang menjadi pusat perhatian. Apalagi beberapa selebriti diketahui terpilih menjadi wakil rakyat. Mulai dari Krisdayanti, Mulan Jameela, hingga Tommy Kurniawan.

Billy Syahputra pun tak ragu memberikan selamat kepada rekan-rekannya yang telah terpilih melenggang ke Senayan sebagai DPR. Tak hanya para rekannya di dunia hiburan, Billy pun memberikan selamat untuk seluruh DPR baru kabinet tahun 2019-2024.

Billy mengharapkan agar para anggota DPR akan amanah dengan tanggung jawab yang diberikan masyarakat Indonesia. Billy pun mengharapkan agar DPR bisa membuat Indonesia menjadi negara yang lebih baik lagi.

"Ya mudah-mudahan siapa pun yang dilantik sama anggota dewan, mudah-mudahan menjadi amanah," ucap adik mendiang Olga Syahputra itu kala dijumpai di bilangan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (1/10). "Dan bisa menjadi membawa Indonesia menjadi lebih baik lagi."

Billy pun juga mengungkapkan harapannya untuk masa depan Indonesia. Presenter itu menginginkan agar Tanah Airnya semakin jauh dari kekerasan. Menurut Billy, tidak sepatutnya saling serang sebagai sesama manusia.

"Kalau gue dukungannya khususnya buat Indonesia sih jangan ada kekerasan," ujar Billy. "Karena sekali lagi yang harus dibawahi kita sebagai manusia, kita ini semua saudara kita saling sayang saling rangkul."

Billy merasa kekerasan yang masih muncul di Indonesia menghambat kemajuan tempat lahirnya itu. Sehingga pikiran untuk saling menjatuhkan antarbangsa harus dihilangkan.

"Gimana caranya Indonesia ini maju," kata pria berusia 28 tahun itu. "Jangan ada yang saling menjatuhkan dan saling menikam," pungkasnya lalu.

Harapan Billy itu dilontarkan tampaknya sebagai salah satu bentuk prihatinnya atas demonstrasi yang berujung saling serang antarademonstran dan aparat keamanan. Billy bahkan sempat mengaku kena tegur lantaran berusaha merekam aksi demo yang berujung ricuh.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel