Penuh Senyum, Kimi Hime Pastikan Kominfo Sebut Kanal YouTube 'Aman' dari Unsur Pornografi

Foto: Penuh Senyum, Kimi Hime Pastikan Kominfo Sebut Kanal YouTube 'Aman' dari Unsur Pornografi instagram



Sempat membuat heboh media lantaran kanal YouTube disebut-sebut mendekati unsur pornografi hingga mendapatkan panggilan dari Kominfo, Kimi Hime memastikan masalahnya telah berakhir.

Kanal247.com - YouTuber Kimi Hime memang menjadi pusat perhatian publik usai namanya muncul di berbagai media. Kanal YouTube Kimi disebut-sebut mendekati konten pornografi hingga Kominfo memberikan surat panggilan. Kanal YouTube miliknya bahkan disebut-sebut akan diblokir.

Kimi bahkan sempat membuat video khusus yang ditujukan kepada presiden Joko Widodo lantaran merasa dipojokkan oleh media. Meski begitu, Kimi yang awalnya diberitakan mangkir dari panggilan Kominfo justru terlihat mendatangi dengan suka rela. Kominfo bahkan membantah tegas melakukan panggilan namun sekedar berbincang semata.

Kimi pun segera membagikan potret kala berada di dalam kantor Kominfo di akun Instagram pribadinya, @kimi.hime. Kimi terlihat penuh senyum pada foto-foto yang ia bagikan. Ia tak lupa menuliskan terima kasih kepada orang-orang yang memberinya dukungan atas masalah kesalahpahaman itu. Kimi juga memastikan bahwa masalah kanal YouTube-nya dan Kominfo sudah terselesaikan.

"Press conference kemarin tanggal 2 Agustus 2019. Happy to announce bahwa pembinaan dari Kominfo telah selesai," tulis Kimi pada caption. "Terima kasih atas bantuan dari tim pengacara Kimi. Dari awal juga tidak ada rencana pemblokiran channel sama sekali. Thank you atas support dari teman2 semua. Case closed, let's open a new chapter," tambahnya.

Unggahan YouTuber cantik yang dibagikan pada Minggu (4/8) itu segera dibanjiri oleh komentar warganet. Mereka mengaku senang lantaran permasalahan salah satu YouTuber gaming paling terkenal di Indonesia itu sudah selesai. Tak sedikit pula yang memperingatkan Kimi untuk berpakaian lebih sopan agar masalah serupa tidak terjadi.

"Mantapkali kimi semngat terus," ucap @k***es. "Amannn enjoyy lanjutt kakk," sambung @s***en. "Yeah masihh amann," tambah @a***a1. "Semangat kak we are suport you," lanjut @a***i4.

"Makanya kk buat konten gk perlu tunjukin itu nya malu tau," sindir @t***ar. "Makanya, kreatif tp jangan suka pamerin tt," terang @i***kx. "Lain kali pake baju yang terututup ya kak," tandas @p***uz.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel