Siti Badriah-Krisjiana 'Gercep' Ingin Anak Kembar, Tapi Kok Malah Tunda Bulan Madu?

Foto: Siti Badriah-Krisjiana 'Gercep' Ingin Anak Kembar, Tapi Kok Malah Tunda Bulan Madu? Instagram



Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin yang telah resmi menikah menggelar acara resepsi pada Sabtu (27/7) kemarin. Usai acara, keduanya berbicara soal momongan dan bulan madu yang harus ditunda.

Kanal247.com - Siti Badriah telah resmi menjadi istri dari Krisjiana Baharudin sejak Kamis (25/7) kemarin. Usai akad nikah, keduanya menggelar acara resepsi pernikahan di sebuah villa di Tapos, Ciawi, Jawa Barat pada Sabtu (27/7).

Ditemui usai acara, pasangan pengantin baru ini mengaku tidak mau menunda momongan. Meski demikian, mereka tetap menyerahkan soal momongan kepada Sang Pencipta.

"Langsung saja (punya anak). Kami tidak menunda," ungkap Krisjiana seperti dilansir dari DetikHot. "(Soal jumlah) sedikasihnya saja lah pokoknya."

Memilih pasrah pada kehendak Tuhan, Krisjiana mengungkap dirinya dan pedangdut yang akrab disapa Sibad itu menginginkan punya anak kembar. Terlebih, mempunyai anak kembar memang tengah menjadi tren. "Pengin banget kami sih (program bayi kembar), sudah sempat ngomongin juga," beber Krisjina.

Di sisi lain, resepsi yang mereka gelar pada Sabtu (27/7) kemarin bukanlah satu-satunya. Sibad dan Krisjiana berencana akan menggelar resepsi lagi. Hal inilah yang membuat keduanya memutuskan untuk menunda bulan madu, lagipula keduanya masih mempunyai pekerjaan yang harus diselesaikan.

"Bulan madu masih belum karena besok kami masih ada resepsi lagi," papar Krisjiana. "Kami juga masih sibuk, masing-masing masih ada kerjaan."

Senada dengan sang suami, Sibad mengaku tak buru-buru bulan madu. "Kami gampang saja kalau bulan madu kan ada hari-hari berikutnya," ujar Sibad.

Lantas, Krisjiana menjelaskan alasan digelar dua kali resepsi. Ia dan Sibad memang mengadakan respsi pertama hanya untuk keluarga dan teman. Sedangkan untuk resepsi kedua, dikhususkan untuk warga sekitar.

"Konsepnya sih sama," jelas Krisjiana. "Kenapa dibedain agar enggak terlalu membludak, enggak terlalu capek juga."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel