Andika ‘Babang Tamvan’ Kini Punya Usaha Beras Gara-Gara Narkoba, Kok Bisa?

Foto: Andika ‘Babang Tamvan’ Kini Punya Usaha Beras Gara-Gara Narkoba, Kok Bisa? instagram



Berkat narkoba, Andika Maesa mengaku bahwa saat ini dirinya sudah memiliki usaha beras miliknya sendiri. Bukan karena akan pensiun dari industri hiburan, begini penjelasan kronologinya.

Kanal247.com - Lama tak terlihat menghias layar kaca, Andika Maesa eks Kangen Band belum lama ini justru kembali dengan kabar yang menghebohkan. Ia mengaku tengah merintis usaha beras miliknya sendiri. Mengejutkannya, usaha tersebut justru ada karena berhubungan dengan narkoba.

Bukan karena bangkrut lantas ia banting setir menjadi penjual beras, Andika rupanya justru menjadi pemilik dari usaha beras tersebut. Ia menceritakan jika bisnis itu ia beli dari seseorang yang belum lama ini diciduk lantaran kedapatan mengonsumsi narkoba.

“Jujur gue sekarang lagi usaha beras, kenapa? Ya ini larinya ke narkoba juga sih,” jelas Andika Maesa di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (24/7). “Jadi gue punya lima teman, sudah berkeluarga, tiba-tiba bosnya ketangkap kasus narkoba juga. Kasihan lah teman-teman gue ini yang juga sudah punya anak, nganggur kan. Jadi saham beras itu gue beli, gue yang pegang sekarang.”

Lantaran hal itu lah ia memberanikan diri untuk terjun ke dunia bisnis dan mencoba keberuntungan dengan usaha jual beras ini. Ia hanya tak ingin perekonomian teman-temannya tersebut menjadi hancur lantaran tempat kerjanya ditutup.

“Yang jelas yang gue lakuin adalah hal-hal positif, daripada mencuri dan hal-hal yang enggak benar,” sambungnya. “Mereka kan sudah punya pasar sendiri berasnya, jadi gue sebagai owner berapa sih sekian, nanti keuntungannya bagi tiga, enggak masalah.”

Bisnis dadakan ini rupanya disebabkan oleh curahan hati teman-temannya yang takut menjadi pengangguran. Andika pun mengaku ikhlas membantu, terlebih modal yang dibutuhkan juga tak mencapai ratusan juta rupiah.

“Sebelumnya gue enggak ada pemikiran buat bisnis malah,” tandasnya. “Banyak bisnis kan, banyak teman yang datang ke rumah gue, nangis, sedih, ya enggak nangis sih, tapi berkaca-kaca matanya kalau cerita, katanya bosnya begini-begini. Makanya gue tanya berapa modalnya, enggak banyak juga, enggak sampai ratusan juta lebih.”

Namun diakui Andika jika usaha berasnya tersebut juga mewujudkan salah satu mimpinya. Yakni memiliki sumber penghasilan di luar dunia entertainment. “Gue masih jalan syuting, gue itu pengin punya usaha yang bukan dari dunia entertainment, jauh dari gosip dan ngumpul sama anak gue. Kan ibunya enggak ada, jadi gue harus pikirin itu,” jelas penyanyi kelahiran bandar Lampung ini.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel