Tuai Rating Tertinggi, Episode Final 'Produce X 101' Tak Ungguli Capaian 'Produce 101 Season 2'

Foto: Tuai Rating Tertinggi, Episode Final 'Produce X 101' Tak Ungguli Capaian 'Produce 101 Season 2' Soompi



Ajang survival "Produce X 101" telah berakhir. Episode final yang tayang hari Jumat (19/7) kemarin telah menarik perhatian banyak pihak. Namun sayangnya capaian rating tak bisa ungguli 'Produce 101 Season 2". Benarkah?

Kanal247.com - Tiga bulan lamanya "Produce X 101" telah menemani para penggemar setiap hari Jumat. Hingga akhirnya, episode terakhir sekaligus final ajang survival ini telah berakhir diselenggarakan hari Jumat (19/7) kemarin.

Menurut Nielsen Korea dilansir dari Soompi, acara yang berlangsung live selama 4 jam tersebut meraih rata-rata rating sebesar 3,892 persen penonton global. Hal tersebut menandai "Produce X 101" berhasil pecahkan rating tertinggi dari musim sebelumnya yang mencapai angka 2,508 persen pada episode ke-9.

Meskipun begitu, capaian rating tinggi episode final "Produce X 101" ternyata tak bisa ungguli ramainya penonton di musim kedua "Produce 101 Season 2". Program yang berhasil mendebutkan grup Wanna One tahun 2017 tersebut mencapai rating rata-rata 5,197 persen penonton global.

Bahkan rating episode pada musim kedua dinilai lebih tinggi dari "Produce X 101" yang mencapai rata-rata rating 3,927 persen. Kedua acara ini memang mendapatkan sorotan dari banyak penggemar tak hanya di Korea Selatan saja namun juga seluruh dunia.

Pada season kedua, Kang Daniel yang berhasil mendapatkan voting tertinggi dan debut menjadi center grup Wanna One. Sementara itu pada season keempat, Kim Yohan berhasil duduki peringkat pertama dan mendapatkan voting tertinggi.

Mnet memulai program ini pada tahun 2016. Di awal musim, Mnet menggelar program survival mencari member girl grup baru yang akan dikontrak selama 1 tahun. Dalam musim tersebut, Jeon Somi berhasil mendapatkan peringkat pertama dan debut dalam grup IOI.

Pada musim ketiga sendiri Mnet muncul dengan konsep yang berbeda. Di tahun 2018, Mnet kerjasama dengan pihak AKB 48 dengan menggelar ajang bertajuk "Produce 48".

Acara tersebut tak hanya diikuti oleh para trainee Korea Selatan namun juga dari Jepang. Beberapa trainee asal Jepang dengan Korea berhasil debut di grup yang kini dikenal dengan nama IZ*ONE.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel