Rey Utami dan Pablo Benua Terbukti Beri Keterangan Lulus Sensor Palsu di Vlog 'Ikan Asin'

Foto: Rey Utami dan Pablo Benua Terbukti Beri Keterangan Lulus Sensor Palsu di Vlog 'Ikan Asin' Instagram



Pihak kepolisian Polda Metro Jaya memastikan kalau keterangan lulus sensor dalam video 'ikan asin' yang diunggah oleh Rey Utami dan Pablo Benua adalah palsu.

Kanal247.com - Kabar mengejutkan baru saja datang dari pihak Kepolisian dari Polda Metro Jaya. Rupanya logo atau tanda lulus sensor yang tertera dalam vlog "ikan asin" yang diunggah Rey Utami dan Pablo Benua dipastikan palsu.

Bersumber dari pemeriksaan saksi dari Lembaga Sensor Film (LSF), logo dalam video bertajuk "Mulut Sampah" tersebut tidak benar alias palsu. "Saksi yang diperiksa adalah saksi dari Lembaga Sensor Film di Jakarta Selatan sejak 1979 yang saat ini menjabat sebagai tenaga sensor," ujar Argo.

"Keterangan lulus sensor pada menit 00:58 adalah palsu dan tidak benar karena penulisannya pada tampilannya sudah salah sehingga video tersebut seolah-olah telah dinyatakan lulus sensor dan informasi tersebut tidak benar," kata Argo menerangkan. "Pablo Putera Benua dan Rey Utami juga tidak pernah datang ke lembaga sensor film untuk pengajuan izin sensor konten 'Mulut Sampah'."

"Setelah diteliti, judul tersebut (Mulut Sampah) tidak pernah masuk untuk disensorkan ke lembaga sensor film," timpal Argo. "Penulisan telop/penulisan nomor lulus sensor yang ada dalam video tersebut tidak sesuai dengan ketentuan yang ada di lembaga sensor film. Dengan demikian penulisan telop/penulisan nomor lulus sensor adalah palsu," tutupnya.

Mengetahui kabar ini, netter sontak ramai memberikan komentarnya. Namun di luar dugaan, netter malah girang hingga santer berharap agar Pablo Benua dan Rey Utami diganjar hukuman setimpal.

"Huahahahahaha makin berat dah krn bawa2 LSF," komentar akun @ria****ta. "Hahahahaha mampoesssss," sahut akun @dan****89. "Palsu semua emang hidupnya," celetuk akun @ei****mat.

"Wahh tambah lagi pasal penipuan, gilaaaa dahhh," sambung akun @kezi****. "Dah kayak gerbong kereta... Panjang pasal yg disangkakan," timpal akun @ga****kan. "Libas abis tnp sisa sampai ke akar akar nya. Jgn sampai tersisa setitik debu pun, hadoohh ancoooorrrrr," imbuh akun @oja****k7.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel