Fans Anggap Jimin BTS Cocok Jadi Pangeran Eric 'The Little Mermaid', Netter Korea Kurang Setuju

Foto: Fans Anggap Jimin BTS Cocok Jadi Pangeran Eric 'The Little Mermaid', Netter Korea Kurang Setuju Pinterest



Jimin BTS menjadi salah satu selebriti asal Asia yang dianggap cocok memerankan karakter Pangeran Eric di film "The Little Mermaid". Namun netter Korea memberikan komentar tak terduga.

Kanal247.com - Film-film berbalut dongeng besutan Disney selalu memiliki penggemar dari seluruh dunia dan tak terbatas dari kalangan usia muda hingga tua. Beberapa waktu lalu, netizen ramai memperbincangkan tentang film barunya yang berjudul "Aladdin".

Tak sedikit penggemar yang ikut cover soundtrack film tersebut, bahkan selebriti Korea Selatan pun ikut melakukannya. Belakangan ini, netizen kembali ramai menebak film terbaru dari Disney.

Disney telah merilis nama aktris yang akan memerankan film live action "The Little Mermaid". Halle Bailey didapuk untuk memerankan karakter Ariel di film tersebut. Setelah karakter Ariel, netizen Twitter ramai-ramai menebak siapa sosok yang akan memerankan Pangeran Eric.

Jimin BTS

Sumber: Netizenbuzz

Banyak yang memberikan kandidat masing-masing. Tak sedikit yang beranggapan beberapa idol K-Pop cocok untuk memerankan karakter tersebut. Seperti Jimin BTS.

Fans internasional ramai beranggapan Jimin pantas berkarakter sebagai Pangeran Eric. Bahkan media Korea menyoroti keseriusan fans internasional mengenai hal tersebut. Namun netter Korea memberikan komentar tak terduga.

Banyak yang kurang setuju dengan ide Jimin dianggap pantas berkarakter sebagai Pangeran Eric. Tak sedikit juga yang berkomentar bahwa kemampuan Jimin adalah bernyanyi bukan berakting.

"Marilah membuat batasan disini haha," kata netter. "Aku suka Jimin tapi aku tidak setuju dengan ini," lanjut netter. "Dia tak bisa berakting jadi tak bisa berperan itu haha," tambah netter. "Jimin kami terlalu sibuk melakukan ini haha," seru netter.

"Aku juga fans tapi ini konyol. Memangnya BTS punya waktu lakukan hal seperti ini," ujar netter. "Dia harus belajar bahasa Inggris lebih dari akting," celetuk netter. "Guys, ini bukan petisi asli. Fans hanya bercanda. Jangan dianggap serius haha," sambung yang lain. Bagaimana menurut kalian?

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel