Diajari Langsung Oleh V, Kerennya Park Bo Gum Cover BTS 'Boy With Luv' Saat Fanmeet di Manila

Foto: Diajari Langsung Oleh V, Kerennya Park Bo Gum Cover BTS 'Boy With Luv' Saat Fanmeet di Manila Twitter



Park Bo Gum masih melanjutkan tur fanmeeting di beberapa negara di Asia. Yang terbaru, ia sukses menggelar fanmeeting di Manila dan meninggalkan kesan menarik bagi banyak penggemarnya.

Kanal247.com - Sejak awal tahun 2019 ini, Park Bo Gum kembali membuka tur konser fanmeeting di beberapa negara di Asia. Beruntungnya, aktor kelahiran tahun 1993 ini sudah mengunjungi Indonesia yang kedua kalinya lewat fanmeeting pada bulan Maret lalu.

Kini giliran penggemar di Manila yang dihibur oleh Park Bo Gum. Hari Sabtu (22/6) lalu, Park Bo Gum sukses menyelesaikan fanmeeting di Manila dan meninggalkan kesan menarik bagi banyak penggemarnya.

Setiap fanmeeting, sudah terbiasa bagi aktor untuk menyanyi atau menari lagu yang tengah hits di kalangan para kpopers. Di fanmeeting kali ini, Park Bo Gum tak mau ketinggalan dengan kepopuleran lagu dari salah satu sahabat dekatnya yakni V Bangtan Boys.

Tampak dari rekaman kamera penggemar, Park Bo Gum menarikan beberapa lagu grup untuk fanmeeting seperti Twice "What Is Love", Seventeen (II) "Pretty U", dan yang terbaru adalah "Boy With Luv".

Ini merupakan kali pertama aktor pemeran drama "Encounter" tersebut menarikan lagu BTS "Boy With Luv". Park Bo Gum sukses membuat banyak penggemar bahagia. Lewat rekaman tersebut, tampaknya Park Bo Gum sudah sangat menghafal tarian dari lagu tersebut bersama dengan back dancer lainnya.

Usai penampilannya tersebut, Park Bo Gum mengungkap rahasianya berhasil tampil dengan sangat baik. "Aku belajar banyak dari koreografer kami. Aku juga bertemu dengan Taehyung (nama lengkap V) d Busan dan dia mengajariku gerakannya," aku Park Bo Gum.

Seperti yang diketahui, Park Bo Gum dan V memiliki pertemanan dekat sejak beberapa tahun lalu. Ditengah kesibukan keduanya menjadi idol dan aktor, V dan Park Bo Gum selalu menyempatkan diri untuk liburan bersama seperti di Pulau Jeju beberapa waktu lalu. Bagaimana menurut kalian dengan tarian Park Bo Gum?

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel