Dihujat Karena Gaun Pengantin Dianggap ‘Enggak Banget’, Siti Badriah Ketakutan?

Foto: Dihujat Karena Gaun Pengantin Dianggap ‘Enggak Banget’, Siti Badriah Ketakutan? instagram



Dihujat karena gaun pengantin miliknya dianggap memiliki model jadul dan norak, Siti Badriah kesal hingga menyindir para haters yang suka melakukan hal ini.

Kanal247.com - Menjadi seorang selebriti memang bukanlah profesi yang mudah dilakukan. Pasalnya semua kehidupan yang melingkupi selebriti selalu menjadi sorotan publik. Tak ayal, hujatan-hujatan pun kerap didapatkan jika publik tidak suka dengan apa yang dikenakan atau dilakukan selebriti itu.

Pedangdut cantik Siti Badriah misalnya yang baru-baru ini mendapatkan banyak hujatan publik karena gaun pengantin miliknya. Publik menganggap bahwa gaun berwarna putih gading itu memiliki model yang terlalu jadul. Tak tanggung-tanggung gaun yang akan dipakai Sibad pada pernikahannya itu juga disebut terlalu norak.

Menanggapi hal tersebut, wanita yang kerap disapa Sibad itu akhirnya membuka suara. Sibad terlihat menyindir orang-orang yang mengomentari buruk gaun pengantinnya itu melalui akun Instagram pribadinya, @sitibadriahh. Sibad mengungkapkan bahwa saat ini peribahasa "mulutmu, harimaumu" tak lagi relevan dengan kehidupan pada zaman milenial.

Wanita berusia 27 tahun itu berkata bahwa saat ini ibu jari adalah hal yang lebih jahat dibandingkan mulut seseorang. Pasalnya komentar-komentar jahat yang kerap ia dapatkan tampaknya membuktikan hal tersebut. Bagi Sibad, peribahasa "mulutmu harimaumu" telah musnah.

Instagram Story Siti Badriah

Sumber: Instagram

"Jaman sekarang jempol lebih jahat daripada ucapan yaaa," ujar Sibad dalam tulisan pada Instagram Story miliknya. "Sekarang udah gak bisa lagi tuh peribahasa 'mulutmu harimaumu' tapi 'jempolmu harimaumu'."

Sibad juga terlihat menyindir kelakuan haters yang tak pernah mau berhenti menghujat meski sudah diberi peringatan. Pelantun "Lagi Syantik" itu memaparkan bahwa permintaan maaf hingga janji yang diucapkan haters hanyalah kebohongan.

Sibad bahkan mengakui jika anti fans masa kini menakutkan. Pasalnya menurut Sibad, haters kerap kali membuat akun baru yang belum pernah mendapatkan peringatan untuk melayangkan komentar-komentar negatif lainnya.

"Terus kalau udah di ciyowokkk (terciduk) cuma bisa nangis2 minta maaf dan berjanji takkan mengulangi kembali," ujar Sibad. "Tapiiii janjinya palsu buru2 bikin akun baru karna belum puas mencaci maki. 'Menakutkan'."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel