Diisukan Mualaf Pasca Pamer Berhijab, Celine Evangelista Tegaskan Masih Katolik

Foto: Diisukan Mualaf Pasca Pamer Berhijab, Celine Evangelista Tegaskan Masih Katolik instagram



Sempat menghebohkan publik lantaran pamer menggunakan hijab hingga diisukan menjadi seorang mualaf, Celine Evangelista mengungkapkan masih memeluk agama Katolik.

Kanal247.com - Celine Evangelista memang sukses membuat netter gempar setelah membagikan potret menggunakan hijab. Isu-isu Celine memutuskan untuk menjadi seorang mualaf pun tak ayal segera tersebar luas di media sosial.

Menangapi hal tersebut, Celine akhirnya memutuskan untuk memberikan konfirmasi melalui kanal YouTube pribadinya. Celine mengungkapkan rasa terima kasih kepada netter karena memberikan doa-doa baik pada potret berhijab yang ia bagikan pada akun Instagram pribadinya, @celine_evangelista.

Celine memberikan konfirmasi bahwa hingga saat ini ia bukanlah seorang mualaf. Celine mengungkapkan bahwa ia masih mengimani agama yang dianutnya sejak lahir yakni Katolik.

"Halo buat teman-teman semua atas ucapan yang baik-baik. Terima kasih atas doanya yang baik-baik. Buat kalian yang bertanya-tanya banyak banget nih pertanyaan yang masuk ke aku yang bertanya-tanya juga. Kak Celine kamu mualaf?" ucap Celine pada video tersebut. "Jawabannya untuk saat ini aku masih mengimani agama yang aku anut dari lahir yang diberikan ke aku dari lahir yaitu Katolik."

Celine menjelaskan meski seorang nonmuslim, ia juga bisa menlafalkan doa-doa dan beberapa surah seperti yang dilakukan umat Islam. Pasalnya ia pernah bersekolah di sekolah muslim. Bahkan istri Stefan William itu mengaku bahwa ia nyaman menggunakan hijab. Celine juga berkata jika ia mencintai Islam karena dikelilingi oleh orang-orang muslim.

"Aku hafal doa-doa karena waktu kecil aku sekolahnya muslim juga. Al Fatihah hafal," aku Celine. "Insya Allah apa yang aku lakukan ini (berhijab) enggak salah karena aku merasa nyaman. Jujur saja aku cinta Islam karena kebanyakan keluarga aku juga Islam dan ibuku juga Islam."

Celine memaparkan bahwa ia masih belum memikirkan apakah akan pindah keyakinan menjadi Islam. Wanita berusia 27 tahun itu menerangkan jika ia tidak bisa memastikan agamanya akan berubah atau tidak di masa depan. Sehingga Celine tidak mau mengungkapkan jika ia tidak akan menjadi seorang mualaf. Celine juga menuturkan jika di agama Katolik juga mewajibkan umatnya untuk menutup aurat.

"Kalau soal pindah mualaf, sampai saat ini masih belum, tapi enggak tahu nanti. Kita enggak akan pernah tahu apa yang terjadi nanti ke sana," tutur pesinetron cantik itu. "Jadi aku enggak mau bilang enggak, aku juga enggak mau bilang iya juga ke semua. Jadi sampai saat ini aku masih mengimani Katolik. Jujur saja kalau apa yang aku pelajari di agamaku pun wajib menutup kepala dan menutup aurat."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel