Mengaku Tak Menghina Ustaz dan Ulama Indonesia, Andre Taulany Sampai Istigfar

Foto: Mengaku Tak Menghina Ustaz dan Ulama Indonesia, Andre Taulany Sampai Istigfar Instagram



Andre Taulany sampai mengucapkan istigfar dan bersumpah bahwa dirinya tak pernah memiliki niat untuk menghina siapapun terutama kepada seorang ustaz dan ulama besar Indonesia.

Kanal247.com - Nama komedian Andre Taulany akhir-akhir ini memang tengah menjadi headline berita dimana-mana. Belum usai kasus penghinaan yang menyeret nama Erin Taulany, kini giliran sang suami yang menjadi sorotan publik dengan tuduhan yang sama.

Ketika Erin diduga melontarkan penghinaan kepada Prabowo Subianto, sang suami kini tengah banjir bullyan usai dituding menghina ustaz Abdul Somad dan Adi Hidayat. Isu ini mencuat pertama kali saat Andre menggunakan nama Adisomad sebagai pengganti sebuah merek sepatu terkenal di acara talk show yang biasa ia bawakan.

Meskipun telah menjelaskan kesalahpahaman tersebut, namun netizen hingga kini masih banyak yang melontarkan cibiran lewat komentar di akun media sosial miliknya. Ketika disinggung kembali perihal isu tersebut, Andre Taulany langsung istigfar. Ia mengaku kaget lantaran tak percaya guyonan yang biasa ia ucapkan kini harus berbuntut panjang.

“Astaghfirullahaladzim. Yang pertama saya kaget, terus kemudian saya coba lihat lagi videonya kan. Terus saya sampai istigfar, ya Allah, di mana kata-kata saya yang menghina di situ?” pungkas Andre. “Di mana pula saya menyebut kata Ustaz di situ? Terus ustaz mana yang saya hina di situ? Dan kata-kata saya di situ kan begini, 'memang, Le (Sule), merek Adisomad itu baik'.”

Lebih lanjut, Andre mengaku telah pasrah dengan isu miring tersebut. Pelantun lagu “Mungkinkah” ini rupanya sudah lelah menjelaskan kepada masyarakat. Ia menilai hal itu sebagai sesuatu yang sia-sia lantaran masih tetap mendapat banyak nyinyiran netizen.

“Kalau saya jelaskan satu-satu capek. Orang yang nyinyir, dengki, pasti banyak. Orang yang nggak bisa berpikir secara positif juga banyak. Ya sudah saya serahkan saja sama Allah,” tandasnya. “Ya Allah yang maha mengetahui isi hati, maksud dan perkataan saya seperti apa, cuma Allah yang tahu.”

Sebelumnya, sang istri Erin Taulany juga sempat mendapat serangan netizen usai dianggap memberikan penghinaan melalui sebuah unggahan Insta Story. Erin diduga menyebut Prabowo sinting saat melakukan klaim kemenangan Pilpres 2019 lalu. Hingga saat ini kasus tersebut masih dalam penanganan pihak berwajib. Sedangkan pihak Erin telah mengaku bahwa unggahan itu bukanlah dibuat olehnya lantaran Instagram miliknya telah di-hack atau diretas.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel