Unggah Foto Karangan Bunga, Ini Kata Ari Wibowo Atas Vonis Penjara Ahmad Dhani

Foto: Unggah Foto Karangan Bunga, Ini Kata Ari Wibowo Atas Vonis Penjara Ahmad Dhani Instagram



Ari Wibowo mengatakan dari kasus Ahmad Dhani dapat dipetik pelajaran agar selalu menjaga omongan dengan baik.

Kanal247.com - Ahmad Dhani dan Ari Wibowo sempat saling menyindir melalui media sosial beberapa waktu lalu. Kini aktor senior itu juga berkomentar soal vonis penjara yang dijatuhkan pada Dhani atas kasus ujaran kebencian yang menjeratnya.

Ari diketahui mengunggah foto karangan bunga yang dikirimkan oleh seseorang pada Dhani di postingan terbarunya. Ia mengaku tidak habis pikir ada saja orang yang mau melakukan hal tersebut. "Adaaaa aja ya yg iseng ngirim karangan bunga begini..," tulis Ari.

Meski begitu, Arie mengatakan bahwa ada pelajaran yang bisa dipetik dari kasus Dhani tersebut. Yaitu untuk menjaga omongan. Walaupun sempat bersitegang, Ari mengaku tidak bahagia suami Mulan Jameela itu dipenjara.

"Biarlah ini jadi pembelajaran buat kita semua, mulut sebaiknya dijaga, berbicara dgn sopan sama orang lain, kan sama2 ciptaan yang Maha Kuasa, apalagi cuma urusan politik belaka.. Ngga perlu lah sampai membenci dan ngata2in org!," kata Ari. "Walau begitu, mari kita janganlah bersenang atas penderitaan orang lain... Itu kan juga dosa... . Saya pribadi ngga setuju AD sampai dipenjara, sama seperti saya juga ngga senang BTP dipenjara... Tapi pada akhirnya, ini negara hukum..."

View this post on Instagram

. BUDAYAKAN MEMBACA CAPTION! Ini gambar Repost dari sosmed... . Adaaaa aja ya yg iseng ngirim karangan bunga begini.. . Biarlah ini jadi pembelajaran buat kita semua, mulut sebaiknya dijaga, berbicara dgn sopan sama orang lain, kan sama2 ciptaan yang Maha Kuasa, apalagi cuma urusan politik belaka.. Ngga perlu lah sampai membenci dan ngata2in org! . Walau begitu, mari kita janganlah bersenang atas penderitaan orang lain... Itu kan juga dosa... . Saya pribadi ngga setuju AD sampai dipenjara, sama seperti saya juga ngga senang BTP dipenjara... Tapi pada akhirnya, ini negara hukum.. . Note tambahan: Followersku jangan mudah terpancing ya, pilpres sudah dekat, pasti akan banyak postingan yg saling menyerang dan menjatuhkan dari masing2 kubu, tetap jaga santun, termasuk jaga etika dalam ber- sosmed juga. 😊🙏🏻 Jangan ngebully saya maupun org lain, karena beda pendapat boleh. Itu hak masing2 orang. Kalau ada yg ngga suka dgn captionnya, di block atau unfollow aja.. Jangan terpancing utk membalas hinaan dgn hinaan juga. Don't put yourself in the same level.. ❤️👍🏻😉 Cuz you are better than that. ~aw~ .

A post shared by Ari Wibowo (@ariwibowo_official) on

Pada bagian akhir, Ari mengimbau agar masyarakat tidak mudah terpancing emosi. Apalagi sampai menuliskan komentar pedas hanya karena tidak suka pada pendapat seseorang.

"Note tambahan: Followersku jangan mudah terpancing ya, pilpres sudah dekat, pasti akan banyak postingan yg saling menyerang dan menjatuhkan dari masing2 kubu, tetap jaga santun, termasuk jaga etika dalam ber- sosmed juga. Jangan ngebully saya maupun org lain, karena beda pendapat boleh. Itu hak masing2 orang. Kalau ada yg ngga suka dgn captionnya, di block atau unfollow aja.. Jangan terpancing utk membalas hinaan dgn hinaan juga. Don't put yourself in the same level.. Cuz you are better than that," pungkasnya.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel