Berat Bayi 3,9 Kg, Revalina S. Temat Akhirnya Lahirkan Anak Keduanya Melalui Operasi Caesar

Foto: Berat Bayi 3,9 Kg, Revalina S. Temat Akhirnya Lahirkan Anak Keduanya Melalui Operasi Caesar Instagram



Revalina S. Temat dan suaminya memilih nama untuk anak keduanya mereka di detik-detik terakhir.

Kanal247.com - Kabar bahagia datang dari Revalina S. Temat. Aktris cantik ini akhirnya melahirkan anak keduanya dengan berat bayi 3,6 kg dan panjang 51 cm di RS Brawijaya, Cipete, Jakarta Selatan, pada Senin (14/1/2019). Bayi laki-laki itu diberi nama Rajendra Satya Razzani.

Baru-baru ini Revalina mengungkap bahwa ia melahirkan anak keduanya melalui operasi caesar. Pasalnya berat bayinya diketahui 3,9 kilogram.

"Proses kelahiran anak kedua kami melalui operasi sesar karena waktu itu sebenarnya kita nggak rencanain hari itu jam segitu. Sebenarnya paginya kita kontrol ke dokter biasa lah cek ya, karena waktu itu aku sudah 39 minggu," cerita Reva. "Terus dokter bilang, karena air ketuban sudah mulai berkurang, terus bayinya lingkar kepala agak besar, terus berat bayi diperkirakan sudah 3,9 kilogram. Padahal sebenarnya aku pengen lahiran normal. Cuma karena sudah segitu besarnya akhirnya kita berdua mikir. Terus aku belum mules juga. Kalau mau normal setelah sesar kan aku harus nggak boleh diinduksi, nggak boleh apapun jadi harus sealami mungkin, mulas dan apa segala macam."

Reva dan suaminya kemudian langsung memutuskan untuk melakukan operasi caesar. Pasalnya mereka tentunya tidak mau mengambil resiko apapun demi keselamatan ibu dan bayi.

"Terus akhirnya memutuskan operasi sesar, tetap hari minggu, minggu ini. Ya sudah akhirnya kita memutuskan hari Jumat dan sehabis magrib. Jadi semuanya spontanitas saja, aku belum nyiapin koper dan apa-apa karena memang nggak niat mau lahiran hari itu," pungkasnya.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, suami Reva, Rendy Aditya juga mengungkap apa arti nama putra keduanya itu. Mereka juga menceritakan bahwa mereka memilih nama tersebut di detik-detik terakhir.

"Rajendra bahasa sanskerta rajanya para dewa. Kemudian kita cek lagi ada arti lain, Jawa Kawi sangat tampan. Akhirnya panggilannya apa, Jendra artinya kemenangan. Memang last minute. Kita sudah siapin, bukan itu," kata Rendy Aditya. "Itu last minute saja. Kita nggak sreg nama sebelumnya, kemudian cari. Akhirnya ketemu Rajendra. Jadi artinya positif semua dan akhirnya dapat nama itu. Last minute," timpal Revalina.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel