Kabar Duka, Ayah Zumi Zola Meninggal Dunia Karena Sakit Kronis

Foto: Kabar Duka, Ayah Zumi Zola Meninggal Dunia Karena Sakit Kronis



Ayah Zumi Zola, Zulkifli Nurdin meninggal dunia setelah sempat kritis sebelumnya karena penyakit yang dideritanya.

Kanal247.com - Kabar duka datang dari keluarga Zumi Zola. Ayahandanya, Zulkifli Nurdin meninggal dunia pada Rabu (18/11) pukul 20:05 WIB. Kabar tersebut juga telah dikonfirmasi oleh pengacara Zumi, Handika Honggowongso.

Dari keterangannya diketahui bahwa Zulkifli Nurdin meninggal dunia karena sakit kronis. Sayangnya ia tidak menjelaskan apa penyakit yang diderita oleh almarhum. Namun, berdasarkan kabar yang beredar mantan Gubernur Jambi itu disebutkan menderita diabetes dan sudah sering masuk rumah sakit. Sebelum meninggal dunia, kondisi Zulkifli juga sudah kritis.

"Kabar itu betul, bahwa ayahanda Pak Zumi meninggal dunia jam 8 malam tadi (Rabu, 28/11) di Rumah Sakit Pondok Indah. Sebelumnya juga sudah diinformasikan bahwa kondisi beliau sudah kritis," ujar Handika. "Kalau soal sakitnya apa kami belum bisa memberi informasi. Yang bisa kita sampaikan sudah satu tahun almarhum mengalami sakit yang kronis. Sakitnya apa saya belum bisa menginformasikan."

Lebih lanjut, Handika mengungkap bahwa kliennya mendapat izin dari pihak pengadilan dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk melayat. Seperti diketahui Zumi sendiri saat ini memang sedang dalam penahanan usai terjerat kasus suap dan gratifikasi beberapa waktu lalu.

"Alhamdulillah pihak pengadilan memberikan izin, sehingga Pak Zumi bisa mendampingi ayahandanya pada saat-saat di rumah sakit," kata Handika.

Kepergian sang ayah tentunya menjadi pukulan yang sangat berat bagi Gubernur Jambi non-aktif ini. Apalagi di tengah perkara hukum yang tengah menjeratnya.

"Tentu beliau (Zumi) sangat sedih sekali atas meninggalnya almarhum. Pada saat beliau ada masalah hukum, lalu ayahandanya meninggal. Tentu persoalan yang sangat berat bagi Pak Zumi," terang sang pengacara.

Saat ini jenazah tengah disemayamkan di rumah duka di Pondok Indah, Jakarta Selatan. Salah seorang anggota keluarga Zulkifli, Sum Indra mengungkap bahwa almarhum akan dibawa ke Jambi untuk di komplek pemakaman keluarga Nurdin di Sukarejo, Thehok, Kota Jambi.

"Rencana almarhum Bapak Zulkifli Nurdin akan dibawa Kamis pagi sekitar pukul 05.45 WIB dari Bandara Jakarta ke Jambi, naik pesawat Garuda," ungkapnya. "Zumi Zola pada Kamis pagi juga akan turut serta ke Jambi sambil mengantarkan jenazah almarhum bapaknya."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel