Berita Duka, Ibunda Roger Danuarta Meninggal Dunia

Foto: Berita Duka, Ibunda Roger Danuarta Meninggal Dunia Instagram



Karena hal ini, ibunda Roger Danuarta meninggal dunia.

Kanal247.com - Kabar duka lagi-lagi datang dari kalangan selebriti. Kali ini, kabar tersebut tengah menyelimuti aktor tampan Roger Danuarta. Tepat pada Jumat (23/11) kemarin, ibunda Roger, Engnawati Atmadja meninggal dunia.

Hal tersebut tentu sangat mengejutkan bagi pria yang belum lama ini memutuskan untuk menjadi seorang mualaf. Namun awalnya, kabar kepergian sang ibunda itu masih simpang siur.

Selang beberapa waktu kemudian, akhirnya pihak petugas rumah duka Oasis Lestari membenarkan hal itu. "(Jenazah) Atas nama Engnawati Atmadja. Iya ada. Iya benar (ibu Roger)," ujar petugas yang enggan disebutkan namanya itu ketika dihubungi awak media melalui sambungan telepon, Minggu (25/11).

Diketahui, jenazah akan dimakamkan pada hari ini, Senin (26/11). Sebelumnya, jenazah masih disemayamkan di rumah duka Oasis Lestari yang berada di kawasan Curug, Tangerang, Banten.

"Rencana mau dimakamkan besok Senin," terang sang petugas. "Jadwalnya (hari ini) saya mesti lihat dulu di papan pengumuman."

Sementara itu, di kesempatan lain, Roger telah mengungkapkan penyebab kematian sang ibunda. Ia mengatakan jika sejak awal tahun ini, ibundanya mengalami serangan jantung.

"Iya...Ibu saya meninggal. Sakitnya memang cukup lama. Akhir Januari atau awal Februari ini serangan jantung. Sejak itu serangannya cukup parah ya," ungkap Roger Danuarta saat ditemui di kawasan Tangerang, Minggu (25/11). "Akibatnya itu berefek yang lainnya. Akibatnya gagal jantung dan gagal ginjal juga. Komplikasi iya, tapi berawalnya dari jantung itu. Mungkin karena sudah berumur, jadi ada penyempitan (jantung)."

Lebih lanjut, Roger menjelaskan jika sebelumnya sang ibunda sempat dipasang ring. Namun, hal itu rupanya berimbas pada ginjal karena darah yang menggumpal akibat jantung yang sudah tak normal.

"Kata dokternya, jantung kalau tak bekerja akan membuat gumpalan darah. Setelah dipasang ring, gumpalan darah terbuka dan aliran darah jalan lagi," jelas Roger Danuarta. "Dan akhirnya menyumbat ke ginjal."

Selama sakit, keluarga pun sudah mengupayakan yang terbaik untuk kesembuhan sang ibunda. Bahkan mereka sempat berganti dari dokter satu ke lainnya, namun sayangnya kondisi ibunda tetap lemah.

"Keluar masuk rumah sakit. Dari keluarga sudah berupaya," papar Roger Danuarta. "Kami cari second opinion dan ternyata diagnosa sudah tepat."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel