Dituding Langgar Kontrak, Park Hae Jin Bakal Ambil Langkah Hukum Lawan Agensi Produksi 'Four Sons'

Foto: Dituding Langgar Kontrak, Park Hae Jin Bakal Ambil Langkah Hukum Lawan Agensi Produksi 'Four Sons' Pinterest



Park Hae Jin sempat dikabarkan absen jalani syuting hingga 20 hari dari tanggal 1-20 November lalu.

Kanal247.com - Masalah yang dialami selama produksi drama 'Four Sons" belum berakhir hingga saat ini. Setelah dituding langgar kontrak dan absen syuting selama 20 hari, agensi Park Hae Jin, Mountain Movement tegaskan akan mengambil langkah hukum melawan rumah produksi drama "Four Sons", Victory Contents.

"Park Hae Jin maupun agensinya tidak pernah melanggar kontrak kerjasama antara mereka dengan rumah produksi "Four Sons", Victory Contents," ujar agensi Park Hae Jin. "Park Hae Jin telah melakukan hal sebaik mungkin menyelesaikan perjanjian syuting disamping alami beberapa situasi sulit."

"Namun, rumah produksi telah mengabaikan kerja kerasnya dan mencemarkan nama baiiknya dan agensinya dengan memutar balikkan perjanjian awal dan menyebarkan press release dengan fakta palsu hanya untuk menekan mereka untuk membuat perjanjian baru," lanjutnya. "Kami tak hanya memberi peringatan kepada rumah produksi tentang tingkah mereka namun juga akan mengambil langkah hukum."

Kuasa hukum agensi Park Hae Jin pun menjelaskan tentang perjanjian awal Park Hae Jin dengan rumah produksi yang telah berubah dari tanggal 15 Maret hingga 31 Mei lalu menjadi tangal 14 Agustus (Syuting kembali dimulai setelah memiliki sutradara baru) hingga tanggal 31 Oktober. Pihaknya dengan tegas membantah tudingan sudah mengabaikan kontrak dengan Victory Contents.

"Masalah yang sudah terjadi dengan produksi drama, syuting, penayangan tidak ada sangkut pautnya dengan Park Hae Jin," terangnya lagi. "Pihak rumah produksi drama 'Four Sons' tidak bertanggung jawab karena tindakannya sendiri dan justru menyalahkan aktornya."

Pernyataan terakhir dari pihak kuasa juga meminta maaf kepada para penggemar Park Hae Jin karena sudah membuat banyak pihak khawatir dengan adanya kabar ini. Pihaknya kembai menegaskan untuk memproses jalur hukum melawan Victory Content karena pembuatan press release palsu.

Awalnya ketika drama ini dikonfirmasi, banyak yang cukup antusias melihat aktor utamanya yakni Park Hae Jin dan Nana After School. Namun selang waktu kemudian, masalah internal muncul hingga membuat Nana mundur dari drama tersebut.

Bahkan drama ini mengalami penundaan syuting karena mencari sutradara baru. Belum berhenti sampai disitu, drama ini belum mendapatkan stasiun televisi yang akan menayangkan "Four Sons" .

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel