BTS Hingga Twice, Inilah Daftar Nominasi Korea Popular Music Awards 2018

Foto: BTS Hingga Twice, Inilah Daftar Nominasi Korea Popular Music Awards 2018 Facebook; Twitter



Voting untuk ajang penghargaan ini akan resmi dibuka pada tanggal 20 November mendatang.

Kanal247.com - Semakin mendekati penghujung tahun, berbagai ajang penghargaan pun mulai bersiap-siap untuk menggelar acara tahunan mereka. Salah satunya adalah Korea Popular Music Awards 2018.

Korea Popular Music Awards 2018 rencananya akan digelar pada tanggal 20 Desember 2018 di Ilsan KINTEX, Korea Selatan. Ajang penghargaan bergengsi ini merupakan kolaborasi dari Asosiasi Penyanyi Korea, Asosiasi Produser Entertainment Korea, Asosiasi Industri Rekaman Korea, Federasi Penampil Musik Korea dan Asosiasi Hak Cipta Musik Korea. Pemenang penghargaan tahun ini akan ditentukan oleh voting secara online dan penilaian para panel juri ahli.

Senin, 19 November 2018, pihak penyelenggara meluncurkan daftar nominasi dari tiga kategori di Korea Popular Music Awards tahun ini. Ketiga kategori itu adalah Best Artist Award, Best New Album Award dan Best New Artist Award.

Berikut selengkapnya daftar nominasi untuk ketiga kategori tersebut:

Best Artist

Black Pink

Bangtan Boys

Chungha

EXO

Mamamoo

NU'EST W

Red Velvet

Roy Kim

SHINee

Twice

Wanna One

Winner

Best Album

Bangtan Boys

Bolbbalgan4

Red Velvet

Twice

Wanna One

Best New Artist

The Boyz

fromis_9

(G)I-DLE

Jang Deok Cheol

[p=Stray Kids

Kategori di ajang penghargaan Korea Popular Music Awards 2018 tentu saja bukan hanya tiga yang telah disebutkan di atas. Daftar nominasi untuk kategori yang lebih spesifik berdasarkan genre akan dirilis pada tanggal 20 November 2018.

Voting online untuk ajang penghargaan ini sendiri akan secara resmi dimulai pada tanggal 20 November 2018 di website resmi Korea Popular Music Awards 2018. Voting tersebut akan digelar hingga tanggal 16 Desember 2018 dengan pengecualian kategori Popularity Award. Dilansir dari Soompi, voting untuk kategori tersebut akan berakhir pada tanggal 20 Desember 2018 pukul 17.00 waktu setempat. Jangan lupa beri dukungan untuk musisi K-Pop favoritmu ya!

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel