Takjub dengan Aksi Fans yang Bawa Perubahan Baik, Suga BTS Beri Pujian ke ARMY

Foto: Takjub dengan Aksi Fans yang Bawa Perubahan Baik, Suga BTS Beri Pujian ke ARMY Facebook



Suga juga mengaku sedih karena meski bawa perubahan baik, fans sering diremehkan karena mereka adalah penggemar idol.

Kanal247.com - Minggu, 21 Oktober 2018, Big Hit Entertainment merilis video di balik layar saat para member Bangtan Boys akan menghadiri Majelis Umum PBB ke-73 beberapa waktu yang lalu. Seperti yang diketahui, pada akhir September yang lalu, Bangtan Boys diundang untuk hadir di acara peluncuran program terbaru UNICEF, yakni "Generation Unlimited".

Bangtan Boys dan UNICEF sendiri telah bekerjasama pada tahun 2017 yang lalu lewat kampanye bertajuk, "Love Myself". Kampanye tersebut memiliki tujuan untuk menghentikan kekerasan pada anak-anak dan remaja di seluruh dunia. Dalam acara peluncuran program "Generation Unlimited", Bangtan Boys bukan hanya diundang untuk hadir, tapi mereka juga diberi waktu untuk berbicara di hadapan banyak tamu penting lainnya.

Dalam video yang dirilis Big Hit Entertainment baru-baru ini juga turut memperlihatkan saat RM cs yang sedang mencari ide untuk isi pidato mereka. Saat itu Suga mengungkapkan rasa takjub mereka pada ARMY (sebutan untuk fans Bangtan Boys) yang berhasil mengumpulkan donasi hingga lebih dari 1 juta USD untuk mendukung kampanye "Love Myself".

Suga menyatakan bahwa Bangtan Boys sendiri tidak akan mampu melakukan semua itu sendirian. Ia mengungkapkan bahwa fanslah yang berhasil membuat perubahan yang positif di masyarakat.

"Sejujurnya, kita selalu melakukan dan berbicara tentang banyak hal, tapi hal itu tidak banyak membantu orang lain. Kurasa bukan aksi kita sendiri yang menjadi bantuan besar untuk orang lain," terang Suga. "Kurasa yang sangat menakjubkan adalah fakta bahwa orang-orang yang menyukai dan mendukung kita yang bisa menciptakan semua itu."

Setelahnya, Suga mengungkapkan bahwa ia menyayangkan karena meski telah membawa hal positif, tak sedikit fans mereka yang dipandang buruk karena mereka adalah penggemar idol. "Mereka sering diremehkan karena menjadi fans para idol. Tapi sebenarnya mereka adalah orang-orang yang sangat hebat," ucap Suga.

Suga juga turut memuji para fans atas kontribusi mereka dalam menciptakan hal yang positif seperti itu. "Jujur saja, itu bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan hanya karena kau menyukai seseorang," tambah Suga.

Mendengar ucapan Suga tersebut, RM pun setuju. Leader Bangtan Boys itu mengungkapkan, "(Fans kita) adalah sosok yang membuat kita bertujuh menjadi juru bicara dan membawa kita hingga ke tingkat PBB. Sebenarnya kita hanya berbicara mewakili mereka."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel