Rekaman Audio Ucapan CEO Usai Leader The East Light Nyatakan Akan Ungkap Kekerasan ke Publik Dirilis

Foto: Rekaman Audio Ucapan CEO Usai Leader The East Light Nyatakan Akan Ungkap Kekerasan ke Publik Dirilis Soompi



Rekaman audio tersebut diberikan oleh Leader The East Light ke 'News Room' JTBC.

Kanal247.com - Belakangan ini kasus kekerasan yang dialami oleh para member The East Light menjadi sorotan banyak pihak. Seperti yang diketahui, para member The East Light mendapatkan kekerasan dari CEO dan produser agensi mereka. Bahkan pada Jumat kemarin (19/10) leader The East Light, Lee Seok Cheol menghadiri jumpa pers dan mengungkap kekerasan yang mereka alami selama ini.

Belum lama ini CEO Media Line Entertainment, Kim Chang Hwan, membantah tudingan tersebut dan mengatakan bahwa ia tak pernah melakukan kekerasan verbal maupun fisik pada para member The East Light. Selain itu, Kim Chang Hwan juga mengaku sangat sedih saat melihat konferensi pers Lee Seok Cheol seperti yang ia rasakan ketika ia pertama kali tahu tentang kekerasan yang dialami para member The East Light.

Tak lama setelahnya, program acara "News Room" besutan JTBC meluncurkan rekaman audio ucapan CEO Kim Chang Hwan ke Lee Seok Cheol setelah leader The East Light itu menyatakan akan mengungkap kekerasan tersebut ke publik. Rekaman audio tersebut kabarnya diberikan sendiri oleh Lee Seok Cheol.

Transkrip Ucapan CEO-1

Sumber: Soompi

"Jika kau mempercayakan seseorang dengan sesuatu, maka kau tidak boleh mengusik bahkan jika mereka memukulmu sampai mati," ucap CEO Kim Chang Hwan dalam rekaman tersebut. "Jika kau muncul ke media sebagai selebriti, kau tidak akan punya dasar untuk berpijak, dasar kau **."

Transkrip Ucapan CEO-2

Sumber: Soompi

CEO Kim Chang Hwan melanjutkan, "Siapa yang mau ** menampung seorang anak bermasalah? Kau tidak akan bisa membuat besar masalah ini. Kau tidak akan bisa. Orang tuamu pasti akan merasa lebih kesal, sepuluh kali daripada yang mereka rasakan saat ini."

Terkait rekaman audio tersebut, pihak Media Line Entertainment menyatakan bahwa percakapan antara Kim Chang Hwan dan Lee Seok Cheol saat ini memang memanas. "(Namun Kim Chang Hwan) hanya ingin membantu para member untuk terus berkarya di dunia musik," terang pihak agensi.

Di sisi lain, belum lama ini ayah Lee Seok Cheol dan Lee Seung Hyeon berbicara tentang kasus ini ke "Entertainment Weekly" KBS2. Ia mengungkapkan bahwa dirinya sangat emosional saat mengetahui kekerasan yang dialami anaknya dan para member The East Light.

"Selama tiga hingga empat hari, aku tidak bisa makan atau tidur. Aku merasa sangat kesal," ungkapnya. "Ketika mendengar bahwa para member The East Light yang lain juga mengalami kekerasan, aku pun semakin kesal. Mendengar (Lee Seok Cheol) berkata bahwa ia harus menggertakkan giginya dan bertahan saat dipukuli membuat hatiku terasa sangat sakit."

Dalam kesempatan itu, ayah Lee Seok Cheol juga berharap agar kejadian seperti ini tidak lagi terjadi ke depannya. "Kuharap tidak ada lagi agensi lain yang seperti ini," ujarnya. "Ada banyak anak-anak yang terjun ke dunia musik belakangan ini, dan tidak ada satu pun agensi yang berhak memukul mereka."

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel