Lee Jong Suk Putuskan Tak Perpanjang Kontrak Kerjasama dengan YNK Entertainment

Foto: Lee Jong Suk Putuskan Tak Perpanjang Kontrak Kerjasama dengan YNK Entertainment Yonhapnews



Inilah pernyataan terbaru dari agensi YNK Entertainment terkait kerjasama dengan Lee Jong Suk.

Kanal247.com - Lee Jong Suk merupakan aktor yang sebelumnya sempat bernaung di agensi YG Entertainment hingga Maret 2018. Aktor ini lalu dikabarkan bergabung dengan agensi YNK Entertainment.

Sejak April, Lee Jong Suk memiliki agensi artis yang bernama A-MAN Project. Dia bersama A-MAN Project melakukan kerjasama dengan agensi YNK Entertainment. Sayangnya kontrak kerja ini ternyata hanya berlangsung selama beberapa bulan saja.

Pada 15 Oktober, Lee Jong Suk dikabarkan telah menyelesaikan kontrak kerjasama dengan agensi YNK Entertainment. Agensi YNK Entertainment membenarkan kabar ini dan mengatakan bahwa Lee Jong Suk tidak memperpanjang kontrak dengan mereka.

“Di September lalu, kontrak kerjasama dengan Lee Jong Suk telah berakhir,” tutur sumber dari YNK Entertainment. “Kami lalu memutuskan untuk berjalan sendiri-sendiri. Meskipun kita sudah tidak bersama Lee Jong Suk, kami tetap mengharapkan yang terbaik untuk dia kedepannya,” tambah sumber dari agensi YNK Entertainment.

Pria kelahiran 14 September ini pun kedepannya akan berkarir dengan agensinya sendiri yaitu A-MAN Project. Nantikan bagaimana langkah Lee Jong Suk dan agensi ini untuk kerjasama kedepannya. Tidak menutup kemungkinan jika mereka akan melakukan kontrak kerjasama dengan agensi-agensi besar lainnya di industri hiburan Korea Selatan. Apalagi Lee Jong Suk adalah aktor yang populer.

Sementara itu, saat ini Lee Jong Suk sedang disibukkan dengan persiapan membintangi serial genre romansa komedi bersama aktris Lee Na Young. Aktor sekaligus model dengan postur tubuh tinggi ini pun sudah dinanti-nantikan untuk kembali tampil di serial TV terbaru.

Serial TV ini berjudul “Romance is a Bonus Book” dan naskahnya ditulis oleh Jung Hyun Jung. Sebelumnya Jung Hyun Jung sudah menulis untuk tiga season serial TV “I Need Romance” hingga “Discovery of Love”. Posisi sutradara sendiri akan diisi oleh Lee Jung Hyo yang sukses dengan berbagai serial TV populer mulai dari “Life on Mars”, “Criminal Minds”, “The Good Wife” hingga “A Witch’s Love”.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel