Elvy Sukaesih Tak Hadiri Sidang, Mega Makcik Beri Ancaman

Foto: Elvy Sukaesih Tak Hadiri Sidang, Mega Makcik Beri Ancaman Instagram



Kecewa, Mega Makcik sesumbar akan bongkar hal ini jika Ely Sukaesih absen dari persidangan lagi.

Kanal247.com - Belakangan ini, beberepa deretan artis rupanya tengah mengalami perseteruan. Sebut saja Kriss Hatta dengan Billy Syahputra hingga artis senior Elvy Sukaesih dan Mega Makcik.

Kasus Ely Sukaesih sendiri saat ini sudah masuk tahap sidang. Sayangnya, pedangdut lawas itu dipastikan tidak akan menghadiri sidang gugatan wanprestasi atas royalti lagu "Lengket".

Dalam kasus itu, Mega Makcik telah menggugat Elvy Sukaesih dengan materi senilai Rp 2,5 miliar ke Pengadilan Negeri Jakarta Timur. Sidang yang digelar pada Rabu (16/9), kemarin rupanya tak menemukan titik terang alias .

Kendati demikian, pada Rabu (10/10) mendatang agenda sidang akan masuk ke pokok materi. Nantinya pihak majelis hakim akan mendengarkan jawaban dari tergugat, Ely Sukaesih.

"Hasil mediasi tidak tercapai, sehingga sidang dilanjutkan kepada pokok materi," kata Misrad selaku kuasa hukum Evy Sukaesih. "Tidak ada titik temu, karena memang kita tidak bersedia, tidak akan memberikan kompensasi apa pun sebagaimana waktu itu karena kalau itu diberikan maka ini akan menjadi preseden buruk."

Misrad kembali menegaskan bahwa kliennya tak akan pernah menghadiri persidangan tersebut hingga permasalahan ini terselesaikan. Sebab, Elv Sukaesih merasa bahwa Mega Makcik telah melaporkan hal yang salah. Elv y Sukaesih pun kabarnya akan melaporkan balik ke Polda Metro Jaya.

"Ya, kita siapkan," ujar Misrad. "Kita sambil menunggu beberapa materi yang kita juga mengundang beberapa ahli, untuk melengkapi laporan kita ke Polda."

Sebenarnya, Elvy Sukaesih sendiri enggan melaporkan balik lawannya tersebut, hanya ssaja orang-orang terdekatnya terus memberikan dukungan terkait hal itu. Bukan karena balas dendam, melainkan agar Mega Makcik bisa belajar untuk tak melakukan tuduhan tanpa bukti yang kuat.

"Pada prinsipnya, Elvy Sukaesih tidak menginginkan laporan itu. Menurut dia, ya, sudahlah, kalau memang jadi, biarlah. Buat Umi Elvy, itu dianggap biasa-biasa saja," ucap Misrad. "Tapi banyak orang yang didekatnya merasa bahwa ini enggak bagus, orang seenaknya ngomong di media tanpa dasar hukum yang kuat. Biar jadi pelajaran buat dia (Makcik) dan bagi orang lain."

Sementara itu, Mega Makcik merasa kecewa dengan sikap Elvy Sukaesih yang selalu absen dari persidangan. Padahal ia sendiri sudah rela jauh-jauh dari Singapura dan berniat menyelesaikan kasus tersebut.

"Saya sudah jauh-jauh datang dari Singapura untuk menghadiri sidang, lagi-lagi Umi Elvy Sukaesih tidak hadir," ujar Mega Makcik. "Saya sedih, kecewa karena Umi tak pernah care sama saya."

Kendati demikian, Mega Makcik pun akhirnya melontarkan pernyataan bahwa dirinya akan membongkar smeua fakta terkait dengan amsalah gugatan itu. Jika sampai nanti Elvy Sukaesih tetap tak menghadiri sidang, Mega Makcik tak segan-segan membeberkan fakta yang terjadi.

"Sekarang dijalani dulu, diproses dulu sebagaimana mestinya. Buktinya, somasi itu, Umi tidak pernah hadir. Jawabannya sibuk terus, dan saya sangat kecewa," tegas Mega Makcik. "Banyak saksi kok, duit pernah saya kasih ke you, atau saya bongkar semuanya, ada kok bukti semua."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel