Tak Berikan Subtitle di MV Para Artisnya, SM Entertainment Dikritik Netter

Foto: Tak Berikan Subtitle di MV Para Artisnya, SM Entertainment Dikritik Netter What The Kpop



Banyak grup K-Pop yang memberikan subtitle berbahasa Inggris di MV mereka agar para fans internasional bisa memahami lagu mereka.

Kanal247.com - Saat ini musik K-Pop bukan hanya disukai di Korea Selatan saja. Namun, kini musik K-Pop sangat digandrungi oleh banyak orang di seluruh dunia.

Oleh sebab itulah sekarang banyak grup K-Pop yang mulai memberikan subtitle berbahasa Inggris atau banyak bahasa lainnya pada video-video mereka, terutama video klip musik. Hal itu sendiri sengaja dilakukan agar para fans dari luar negeri bisa mengerti maksud dari lagu yang dibawakan oleh para grup K-Pop tersebut. Beberapa grup K-Pop yang telah memberikan subtitle pada pada video klip musik mereka adalah Bangtan Boys, Big Bang, Twice, Black Pink dan masih banyak lainnya.

MV Grup K-Pop dengan Subtitle

Sumber: Pann Choa

Akan tetapi, hingga saat ini pihak SM Entertainment masih belum memberikan fitur subtitle pada deretan video klip artis-artis mereka. Padahal sama seperti kebanyakan grup K-Pop lainnya, musik mereka dinikmati oleh para fans yang bukan hanya berasal dari Korea Selatan tapi dari seluruh dunia.

MV Artis SM Entertainment Tanpa Subtitle Bahasa Inggris

Sumber: Pann Choa

Hal itu pun menjadi perbincangan di kalangan sejumlah netizen belum lama ini. Tak sedikit yang kemudian memberikan kritikan pada pihak SM Entertainment karena hal tersebut.

"Kupikir kau akan berbicara tentang siaran publik mereka (sistem di mana fans bisa menonton sang idola secara langsung di program acara musik), tapi kelihatannya mereka juga tidak bisa mengelola YouTube mereka dengan benar juga," tulis salah seorang netter. "Apakah mereka benar-benar bagian dari big3 (tiga agensi besar di Korea Selatan)...?" ujar netter lain. "Mereka selalu seperti itu. Mereka tidak peduli dengan hal seperti itu karena mereka malas," komentar yang lainnya.

"Aku merasa mereka adalah tipe orang-orang yang berpikir 'Aku tidak tahu bagaimana cara melakukannya. Jadi kenapa harus repot?' Hahaha," tukas netter yang lain. "Mereka pasti berpikir bahwa itu adalah hal yang merepotkan," komentar netter lain. "Aku fans SM, tapi aku tahu SM memang payah," ujar yang lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel