Jadi Tim Sukses, Vicky Prasetyo Tak Ingin Angel Lelga Hanya Umbar Janji Jika Terpilih Nanti
Vicky Prsetyo menyarankan Angel turun langsung karena wakil rakyat harus mengenal dengan baik kultur di masyarakat.
Kanal247.com - Pemilihan umum pada 2019 mendatang tampaknya akan diramaikan oleh banyaknya selebritis yang terjun ke dunia politik dan mencalonkan diri menjadi legislatif. Sejak beberapa waktu lalu telah terungkap beberapa nama figur di dunia hiburan yang akan meramaikan bursa pemilihan caleg. Diantara daftar yang ada, salah satunya adalah Angel Lelga.
Istri Vicky Prasetyo tersebut diketahui merupakan bakal caleg dari Partai Perindo untuk DPR RI di Jabar 7, meliputi Bekasi, Karawang dan Purwakarta. Hal tersebut diungkap sendiri oleh Vicky dalam keterangannya baru-baru ini. "Alhamdulillah, istri saya bakal calon sementara DPR RI di Jabar 7, meliputi Bekasi, Karawang dan Purwakarta dari Partai Perindo," kata Vicky Rabu (5/9).
Vicky mengatakan bahwa ia dan Angel kini masih menunggu daftar calon tetap (DCT) yang rencananya diumumkan pada 21 September 2018. Meski begitu, mereka sudah mulai melakukan sosialisasi ke beberapa kawasan di Karawang. Vicky sendiri bertindak sebagai tim pemenangan untuk sang istri. "Sebelum ke sini, sempat sosialisasi di kecamatan-kecamatan di Karawang. Kebetulan, saya sendiri ketua tim pemenangan istri saya untuk Daerah Pemilihan Jabar 7," tuturnya.
Pria kelahiran Bekasi, 18 April 1984 itu mengatakan bahwa ia sendiri yang mengarahkan Angel untuk mencalonkan diri di Dapil Jawa Barat 7 yang merupakan tanah kelahirannya. Apalagi sebelumnya ia pernah menjajal sebagai bakal calon Wali Kota Bekasi pada 2017 lalu. Sehingga masih ada warga yang mendukungnya. Hal tersebut dimanfaatkannya untuk memenangkan Angel Lelga.
Meski memberikan dukungan sepenuhnya bagi Angel untuk terjun ke dunia politik, Vicky rupanya tetap memiliki harapannya sendiri. Ia melarang istrinya itu hanya sekedar mengumbar janji saja. Angel harus bisa membuktikan kinerjanya jika benar-benar terpilih nantinya. "Yang pasti sih, saya larang istri saya bervisi misi apapun. 'Kamu buktikan dengan praktik kerja'. Jadi, sifatnya lebih turun langsung ke masyarakat," tutur Vicky.
Lebih lanjut, Vicky juga menyarankan agar Angel bisa lebih memahami kultur masyarakat yang diwakilinya. Menurutnya wakil rakyat memang harus sering turun langsung melihat kondisi di lapangan. "Saat memimpin nanti kan harus ketemu masyarakat. Harus paham kultur masyarakat. Karawang seperti ini, Purwakarta seperti ini, Bekasi begini. Karena aku juga lahir di situ," pungkasnya.