Keluarkan Somasi untuk Pandji Pragiwaksono, Farhat Abbas Malah Disebut Cari Panggung

Foto: Keluarkan Somasi untuk Pandji Pragiwaksono, Farhat Abbas Malah Disebut Cari Panggung



Farhat Abbas menganggap materi Pandji Pragiwaksono merupakan bentuk dari penistaan agama.

Kanal247.com - Belum lama ini, komedian Pandji Pragiwaksono tengah menajdi perbincangan hangat masyarakat. Pasalnya, materi stand up somedy yang ia bawakan mengenai toa masjid rupanya menimbulkan berbagai reaksi.

Dalam aksi panggungnya, Pandji menyebutkan bahwa beberapa masyarakat telah menyalahgunakan penggunakan toa masjid. Hal itu kemudian dijadikan sebagai bahan lelucon, namun sayangnya tak semua orang dapat menangkap maksud Pandji.

"Ada banyak kejadian yang salah di Indonesia tapi tidak ada yang protes, kenapa? karena terlalu nurut. Contoh, penyalahgunaan toa masjid. Di deket rumah gue ada masjid, kadang-kadang siang-siang gitu jam 11 ada pemberitahuan untuk ibu-ibu arisan disampaikan lewat toa masjid," pernyataan Pandji. "Terus pagi-pagi ada anak-anak belajar ngaji tapi pakai toa masjid. Buat apa coba? Ya kan."

Kendati demikian, pengacara penuh kontroversi Farhat Abbas pun langsug memberikan tanggapan dan menilai Pandji sebagai pelawak kurang ajar. Ia pun mengeluarkan somasi untuk Pandji.

Farhat Abbas menganggap materi Pandji merupakan bentuk dari penistaan agama lantaran menghina ajaran-ajaran Islam. Farhat Abbas pun meminta Pandji agar dirinya segera bertaubat dan meminta maaf.

"Somasi 1, wanted! Pelawak2 kurang ajar dan bermulut/ kepribadian buruk spt ini! Harus Gue Beri Pelajaran! Biar Mimpi buruk dan dalam Nyata Dia Di hukum karena kata2 dan Penghinannya!" tulis Farhat Abbas dalam Instagram Stroy-nya. "Gue beri waktu 2 x 24 Jam Buat Panji Untuk Minta Maaf dan Tobat ! Sebelum Gue Tuntut Pidana/Perdata!"

PPandji Farhat

Instagram

Pernyataan Farhat Abbas yang diunggah kembali oleh salah satu akun gosip Instagram itu pun langsung menuai banyak kritikan. Sebagian besar netter menganggap bahwa Farhat Abbas hanya mencari sensasi belaka.

"Wajar aja sih,namanya juga pelawak dan buat hiburan,kalo emang gamau tersinggung pegih aja ke GOA sono bertapa sama cacing," komen akun @falla****. "Mau terkenal kok suka bgt ngelapor2 , mau eksis lg y ,, pengacara kurang terkenal , jd cari sensasi trus, sahut akun @evake*****. "Dia gak ngaca sama diri sendiri..lah mulut nya apa kabar????? Hobby kok nyinyirrrrr broooo," tambah akun @riska********.

Selain itu, tak sedkit pula netter yang menagkap maksud dari lelucon Pandji. Mereka menilai Pandji hanya menyampaikan segala hal yang dia rasa tidak sesuai pada tempatnya, salah satunya penggunaan toa masjid.

"Itu bukan penistaan agama. itu tuh nyindir org2 yg ngakunya islam tp pada penerapanya boro2 ngelakuin yg sesuai agama. kalian itu slalu nelen mentah2 semua informasi," tulis akun @ins***. "Dia ngomong begitu aja dianggap penghinaan? Ckckckckckc... Sy udh nonton dan menurut sy, dia ga menghina agamanya koq. Dia hanya memberitahukan klo fasilitas yg ada jangan disalahgunakan," sahut akun @takum*****. "Dy itu mempersatukan bangsa dan menjujung HAM si pandji ini, farhat abas d pertanyakan pelajaran bahasa indonesianya ngerti enggak?" imbuh akun @davizra****.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel