Kang Daniel Akui Idolakan Kim Sejeong Saat Masih Jadi Trainee di ‘Produce 101’, Ini Alasannya

Foto: Kang Daniel Akui Idolakan Kim Sejeong Saat Masih Jadi Trainee di ‘Produce 101’, Ini Alasannya Soompi



Kang Daniel dan Kim Sejeong merupakan dua trainee 'Produce 101' yang berhasil menang dan meraih popularitas di entertain Korea Selatan.

Kanal247.com - Dua member Wanna One yaitu Kang Daniel dan Ong Sung Woo tampil sebagai bintang tamu di episode baru “Pleaser Take Care of My Refrigerator” yang tayang Senin (28/5). Acar ini juga mengundang Kim Sejeong dan Nayoung.

Diantara beberapa obrolan dalam acara ini, MC Kim Sung Joo bertanya apakah benar kalau Kang Daniel mengidolakan Kim Sejeong. Kang Daniel pun membenarkannya dan berkata, “Itu benar, saat aku di ‘Produce 101’ season 2, aku berkata ‘God Sejeong’ pada diriku sendiri dan ternyata itu ditayangkan.”

“God Sejeong” adalah julukan yang ditujukan pada Kim Sejeong ketika dia masih menjadi kontestan acara “Produce 101” season pertama. Ini karena Kim Sejeong berhasil menduduki peringkat pertama di setiap penayangan “Produce 101” season pertama. Kim Sejeong pun semakin populer dan akhirnya dia berhasil menjadi salah satu pemenang ajang survival yang tayang di Mnet tersebut.

Usai mengaku mengidolakan Kim Sejeong, Kang Daniel lalu mengungkapkan alasannya. “Nama terakhirku itu Kang jadi aku ingin menjadi ‘God Daniel’,” kata Kang Daniel. “Dia memiliki energi yang cerah sehingga aku memilih dia sebagai idolaku,” imbuh Kang Daniel.

Kim Sejeong yang mendengar hal ini terlihat memberikan senyum dan juga terkejut dengan Kang Daniel. Kang Daniel mauapun Kim Sejeong yang menjadi pemenang “Produce 101” ini sudah meraih kesuksesan di entertainment Korea Selatan secara individu mauapun secara grup bersama para pemenang “Produce 101” lainnya.

Di sisi lain, Kang Daniel juga menuai pujian dari pembawa acara karena respon yang dia berikan selama tampil di “Please Take of My Refrigerator”. “Kang Daniel, terima kasih. Setiap kita mengatakan sesuatu, kamu akan berkata ‘Oh!’. Terima kasih,” tutur salah satu pembawa acara. “Kamu tidak berhenti memberikan sound effect’. Reaksimu sangat bagus jadi aku bisa melakukannya (membawakan acara) dengan penuh energi. Aku merasa kita seperti memiliki penonton di acara ini,” puji pembawa acara “Please Take Care of My Refrigerator” lagi.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel