Poster Baru, Park Seo Joon-Park Min Young Saling Menatap di ‘What’s Wrong With Secretary Kim’
tvN juga merilis video proses pemotretan untuk poster baru 'What’s Wrong With Secretary Kim' yang menunjukkan cerianya interaksi para pemeran.
Kanal247.com - “What’s Wrong With Secretary Kim” menjadi serial baru tvN yang sudah sangat ditunggu-tunggu. Selain karena diangkat dari karya webtoon populer, “What’s Wrong With Secretary Kim” juga dibintangi Park Seo Joon dan Park Min Young.
Mereka adalah dua pemeran karakter utama yang sudah menuai pujian atas visualnya. Apalagi Park Seo Joon akan menampilkan adegan romantis sekaligus kocak di “What’s Wrong With Secretary Kim” ini. tvN juga sudah gencar melakukan promosi dengan merilis beberapa teaser dan foto cuplikan adegan.
Pada Kamis (24/5), “What’s Wrong With Secretary Kim” akhirnya merilis poster utama. Poster berbentuk horizontal ini menampilkan Park Seo Joon dan Park Min Young yang berada di tengah. Park Min Young menjadi sekretaris yang menarik dasi bosnya yaitu Park Seo Joon. Di sini penampilan Park Seo Joon dan Park Min Young tampak serasi sekaligus romantis dengan warna merah muda.
Di sebelah kiri dan kanan mereka, ada para karyawan yang terkejut sekaligus tidak suka melihat “pasangan” ini. Diantara mereka, ada Chansung 2PM hingga Kang Ki Young dan Pyo Ye Jin. Namun dalam poster baru itu tidak ada Lee Tae Hwan, yang juga ikut memerankan karakter penting di “What’s Wrong With Secretary Kim”.
Selain itu, “What’s Wrong With Secretary Kim” juga merilis video proses pemotretan untuk poster ini. Mereka tak hanya melakukan pemotretan secara bersama namun juga berpose untuk karakter masing-masing secara individu. Di video ini dapat terlihat juga suasana dan interaksi yang ceria antar para pemerannya.
Sementara itu, “What’s Wrong With Secretary Kim” mengisahkan seorang CEO perusahaan yang penuh percaya diri bernama Lee Young Joon (Park Seo Joon). Ada sekretaris Kim Mi So (Park Min Young) yang sudah bekerja dengannya selama bertahun-tahun. Tiba-tiba Kim Mi So mengejutkan semua orang ketika dia memutuskan untuk mengundurkan diri. Nantikan episode perdananya yang tayang 6 Juni mendatang.