Shindong SuJu Ungkap Rahasianya Sukses Turunkan Berat Badan Hingga 23 kg, Seperti Apa?

Foto: Shindong SuJu Ungkap Rahasianya Sukses Turunkan Berat Badan Hingga 23 kg, Seperti Apa?



Shindong juga beberkan makanan yang ia konsumsi saat diet. Apa saja?

Kanal247.com - Belum lama ini Shindong Super Junior diundang menjadi bintang tamu di episode terbaru "Please Take Care of My Refrigerator" yang disiarkan oleh JTBC pada Senin, 9 April 2018. Dalam kesempatan itu, Don Spike juga hadir sebagai bintang tamu bersama Shindong.

Pada episode tersebut, Shindong pun mengungkapkan bahwa dirinya sedang melakukan diet jelang comeback Super Junior. Pelantun "Black Suit" itu membeberkan bahwa dalam dua bulan ia berhasil menurunkan berat badannya cukup drastis.

"Aku melakukan diet jelang comeback kami," ujar Shindong. "Dua bulan yang lalu, bobotku mencapai 116 kg, tapi berat badanku sekarang 93 kg."

Menurunkan berat badan hingga 23 kg dalam waktu singkat tentu saja bukanlah perkara yang mudah. Shindong pun membeberkan tips dan trik yang ia lakukan untuk menurunkan berat badannya dalam episode terbaru "Please Take Care of My Refrigerator" itu.

"Aku benar-benar belajar keras untuk dietku ini," terang Shindong. "Aku membaca banyak buku dan juga menonton berbagai video dokumenter. Aku melakukan sebuah 'diet yang diatur bebas.' Poin utamanya bukanlah melawan rasa lapar. Namun, kau makan-makanan yang tidak membuatmu bertambah gemuk dalam jumlah yang cukup."

Shindong juga sempat mengungkapkan berbagai makanan yang ia konsumsi selama diet. Beberapa di antaranya adalah susu kedelai, ikan tuna, jeli, permen basil, cola zero, calamondin dan berbagai makanan kaleng.

Shindong pun menambahkan, "Kau tetap tidak boleh makan banyak meskipun kau diperbolehkan memakan (makanan tertentu) tanpa batasan. Kau harus selalu memiliki mindset dalam pikiranmu bahwa kau sedang berdiet."

Sementara itu, Shindong dan para member Super Junior bersiap untuk melakukan comeback dalam waktu dekat. Rencananya, Super Junior akan melakukan comeback dengan album repackage terbaru mereka yang berjudul, "Replay" pada tanggal 12 April mendatang.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel