Belum Lama Dirilis, 'Hope World' J-Hope BTS Rajai Chart Album Dunia Billboard Minggu Ini

Foto: Belum Lama Dirilis, 'Hope World' J-Hope BTS Rajai Chart Album Dunia Billboard Minggu Ini



Minggu ini pun ada sederet musisi K-pop yang mendominasi chart album dunia Billboard. Siapa saja?

Kanal247.com - Belum lama ini Billboard kembali merilis chart album dunia terbaru mereka untuk minggu hingga tanggal 10 Maret 2018. Seperti biasa, minggu ini pun sederet album K-Pop kembali mendominasi chart musik yang cukup bergengsi tersebut.

Dirilis awal bulan Maret lalu, mixtape solo perdana J-Hope Bangtan Boys yang berjudul, "Hope World" berhasil menempati urutan pertama dalam chart album dunia Billboard minggu ini. Selain itu, J-Hope juga berhasil menjadi artis solo K-pop yang menempati urutan paling tinggi di chart Billboard 200, yakni di urutan ke-63 pada minggu pertama bulan Maret 2018.

J-Hope Tempati Urutan Pertama

Sumber: Billboard

Tentu saja hal tersebut merupakan sebuah prestasi tersendiri yang tak bisa diraih oleh sembarang musisi. Bahkan, sepanjang ini hanya ada empat penyanyi solo K-Pop yang berhasil masuk chart Billboard 200, yaitu BoA, Taeyang dan G-Dragon Big Bang, serta mendiang Jonghyun SHINee. Selamat buat J-Hope!

\'Love Yourself: Her\' Bertahan di Posisi Kedua

Sumber: Billboard

Posisi kedua masih ditempati oleh album "Love Yourself: Her" milik Bangtan Boys. Sebelumnya, "Love Yourself: Her" terus bertahan di posisi pertama hingga berminggu-minggu. Meski sempat tergusur pun album tersebut akan kembali merangkak naik ke posisi puncak pada minggu berikutnya. Setelah minggu lalu tergeser dari urutan pertama, kelihatannya minggu ini "Love Yourself: Her" harus puas berada di urutan kedua.

Mixtape Solo Suga BTS di Posisi Keempat

Sumber: Billboard

Selanjutnya, mixtape solo Suga Bangtan Boys berada di posisi keempat minggu ini. Meski turun satu peringkat dari minggu sebelumnya, tapi album "Agust D" masih berada di deretan top 5 chart album dunia Billboard minggu ini.

Album spesial Seventeen yang berjudul "Seventeen Special Album: Director's Cut" berada di urutan keenam dalam chart ini. Album spesial Seventeen itu turun satu peringkat dari posisi mereka pada minggu sebelumnya.

Seventeen dan CLC di Chart Album Dunia Billboard

Sumber: Billboard

Urutan ketujuh ditempati oleh CLC dengan album terbaru mereka yang berjudul, "Black Dress". Album terbaru CLC tersebut berhasil melesat hingga empat peringkat dari posisi mereka minggu lalu.

Selanjutnya, album "Wings" milik Bangtan Boys naik satu peringkat dari minggu sebelumnya dan menempati urutan kedelapan minggu ini. Sedangkan album solo pertama Sunggyu Infinite berhasil duduk di posisi kesembilan pada chart tersebut.

\'Wings\', Album Sunggyu, dan SF9 Masuk Dalam Chart

Sumber: Billboard

Peringkat kesepuluh ditempati oleh SF9 dengan mini album keempat mereka yang berjudul, "Mamma Mia!". Mini album itu sendiri kabarnya baru dirils pada tanggal 26 Februari 2018 yang lalu lengkap dengan MV "Mamma Mia" yang juga merupakan lagu utama mini album tersebut.

\'You Never Walk ALone\' BTS Masih Bertahan di Chart

Sumber: Billboard

Album Bangtan Boys lainnya, yakni "You Never Walk Alone" masih kuat bertahan di chart album dunia Billboard. Sama seperti minggu lalu, kali ini pun "You Never Walk Alone" masih duduk manis di urutan keduabelas.

Mini Album Pertama BoA Turun Tujuh Peringkat

Sumber: Billboard

Terakhir, mini album pertama BoA, "One Shot, Two Shot" berada di posisi keempatbelas. Mini album pertama BoA itu merosot hingga tujuh peringkat dari posisinya minggu lalu.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel