Terjerat Kasus Narkoba, Kini Terbongkar Mobil Mewah Roro Fitria Juga Hasil Pinjam

Foto: Terjerat Kasus Narkoba, Kini Terbongkar Mobil Mewah Roro Fitria Juga Hasil Pinjam



Seorang sumber mengatakan jika Roro Fitria memang meminjam mobil-mobil mewah tersebut demi kepentingan syuting dan bukan miliknya sendiri.

Kanal247.com - Roro Fitria menggegerkan publik baru-baru ini. Seperti diketahui ia ditangkap oleh Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Rabu (14/2) di kediamannya di kawasan Ragunan, Jakarta Selatan atas dugaan keterlibatannya dalam kasus penyalahgunaan narkoba. Saat ini ia tengah ditahan di Polda Metro Jaya untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Namun kejadian ini bukanlah kontroversi pertama bagi Roro Fitria. Wanita yang mengaku sebagai keturunan Keraton ini memang kerap kali membuat ulah yang mengundang berbagai respon termasuk kecaman dan juga hujatan. Diantaranya adalah kegemarannya melakukan ritual-ritual berbau mistis dan juga postingan-postingan memamerkan mobil-mobil mewah.

Seperti diketahui, Roro memang kerap kali mengunggah foto atau video yang memperlihatkan mobil mewahnya. Bahkan ia juga sering diwawancara oleh sejumlah media untuk membahas tentang koleksinya tersebut. Diantaranya seperti Lamborghini Aventador, Porsche Boxster, BMW 528 Luxury dan sedan Mercedes Benz.

Namun, kini setelah Roro Fitria ditangkap terungkap fakta lain yang tidak kalah mengejutkan. Disebutkan bahwa ternyata mobil mewah yang selama ini dipamerkan oleh wanita bersuara centil ini ternyata bukan miliknya sendiri. Supercar itu dipinjam dari importir umum mobil mewah Prestige Image Motorcars.

Sebagai contoh adalah Lamborghini Aventador yang sempat digunakannya beberapa waktu lalu. Seorang sumber mengatakan jika mobil tersebut aslinya berwarna kuning. Namun demi kepentingan syuting akhirnya dibalut stiker krom ditambah dengan mengganti pelat nomor.

"Bukan punya dia. Itu pinjam dari Prestige untuk keperluan syuting," ujar seorang seumber seperti dilansir dari Viva. "Aslinya itu warna kuning lalu dikasih stiker untuk syuting. Saat itu pelatnya diganti menjadi Roro 120 RO deh kalau enggak salah."

Tidak hanya Lamborghini Aventador, Roro Fitria rupanya juga sempat meminjam supercar lainnya yaitu, Ferrari F430. Menurutnya, peminjaman mobil tersebut memang dilakukan secara gratis sebagai ganti promosi.

"Dia juga pernah pinjam Ferrari California saya yang dibawanya ke Polda Metro Jaya," imbuhnya lagi. "Kalau minjam gitu enggak bayar, gratis. Sekalian tukar promosi."

Sementara itu, kasus narkoba yang menjerat Roro Fitria sendiri tak pelak membuatnya menjadi bulan-bulanan publik. Pihak keluarga sendiri mengaku sangat terkejut lantaran tidak menyangka Roro Fitria adalah seorang pengguna.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel