'Infinite Challenge' Capai Rating Tertinggi di Episode Reuni H.O.T.

Foto: 'Infinite Challenge' Capai Rating Tertinggi di Episode Reuni H.O.T.



Simak detil rating 'Infinite Challenge' yang didapat dari tayangan khusus bersama para member H.O.T. berikut ini.

Kanal247.com - H.O.T. sukses membuat penampilan berkesan kembali di hadapan publik. Sebagai salah satu boy grup legendaris K-Pop generasi pertama, memang cukup banyak fans H.O.T yang menantikan reuni dan penampilan mereka lagi di jaman modern terbaru saat ini. Oleh karena itu tidak heran jika reuni H.O.T. di acara variety show "Infinite Challenge" sukses besar.

Penampilan H.O.T. di episode reuni "Infinite Challenge" berhasil membuat rating variety show tersebut naik drastis. Dari data Nielsen Korea, episode MBC "Infinite Challenge" yang tayang pada Sabtu, 17 Februari berhasil mencatatkan rating sebesar 13,6 persen di paruh awal dan kedua penayangannya.

Meskipun jadwal tayang program ini berubah ke slot waktu dini hari karena tayangan Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang 2018, tapi "Infnite Challenge" mampu mempertahankan rata-rata rating lebih tinggi dari 10 persen. Rating puncak pemirsa menurut wilayah adalah 10 persen di Daegu untuk paruh awal penayangan dan 17,3 persen di Gumi untuk paruh kedua penayangannya.

Episode "Infinite Challenge" yang mendapat rating tinggi ini menunjukkan proses bagaimana kru produksi dan anggota "Infinite Challenge" tampil bersama para member H.O.T.. Bagian kedua dari "Infinite Challenge" akan ditayangkan pada 24 Februari depan pukul 10.40 malam waktu setempat.

Sementara itu, penampilan H.O.T. di reuni juga membuat lagu-lagu legendaris mereka kembali masuk ke chart musik baik online maupun offline. Setelah penayangan bagian pertama reuni di "Infinite Challenge" pada 17 Februari, beberapa lagu H.O.T. yang dirilis 2 dekade lalu berhasil masuk ke chart musik online Top 100.

Ketika H.O.T. masih eksis, chart musik online masih belum eksis. Kini untuk kali pertamanya lagu-lagu H.O.T. masuk ke dalam chart musik online Top 100. Minggu, 18 Februari pukul 03.00 sore, single "Hope" berada di urutan ke-51 di chart Soribada, nomer 58 di chart Monkey3, posisi ke-68 di chart Bugs, serta urutan ke-98 di Naver Music.

Selain itu, lagu "Happiness" juga berhasil masuk di urutan ke-85 di chart Soribada. "Hope" dirilis pada tahun 1998, sedangkan "Happiness" dirilis pada tahun 1997.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel