Shawn Adrian, Putra Andi Soraya Ungkap Rasanya Punya Adik di Usia 20 Tahun
Ini kata Shawn Adrian soal adik perempuannya dari pernikahan ibunda, Andi Soraya dengan Andi Ali Gaffar.
Kanal247.com - Shawn Adrian Khulafa mengikuti jejak ibundanya, Andi Soraya, terjun ke dunia hiburan. Tidak hanya main sinetron, Shawn juga terlibat membintangi film "Danur 2: Maddah".
Baru-baru ini, ia sempat mengungkap soal proyek film bergenre horor yang dibintanginya bersama sederet selebriti ternama itu dalam sebuah konferensi pers. Bukan itu saja, Shawn juga tak ragu berbicara mengenai kehidupan pribadinya.
Salah satunya adalah tentang sang adik, Andi Kylie Zhivanna Ali yang pada 25 Januari 2018 lahir ke dunia. Andi Kylie Zhivanna Ali sendiri merupakan bayi yang dilahirkan Andi Soraya dari pernikahannya dengan Andi Ali Gaffar tahun 2016 yang belum lama ini terkuak.
Punya adik lagi, Shawn mengaku sampai tak bisa meluapkan kegembiraannya. Namun alih-alih menganggap Zhivanna sebagai adik, ia malah merasa seperti punya keponakan karena perbedaan usia yang cukup jauh.
"Luar biasa sih. Tapi rasanya lebih kayak punya keponakan, kayak punya anak. Karena beda umurnya sangat jauh. Aku 20, tahun ini," katanya ditemui di MD Place, Selasa (6/1) kemarin. "Jadi, ya, the feeling is great tapi different."
Meski berbeda jauh, menurut Shawn hal ini justru akan membuatnya tidak merasa bersaing soal kasih sayang sang bunda terhadapnya. Malahan kasih sayangnya untuk sang adik akan lebih besar.
"Ya gitu lah, kayak punya keponakan gitu. Kami nggak ngerasa dibandingin, aku sama adik aku," imbuh Shawn. "Kalau ini berantemnya mungkin lebih ke aku khawatir. Apalagi kalau udah gede mungkin kalau dia 20, aku udah 40 kali ya. Jadi kasih sayangnya ke adik sama kayak orangtua kali ya."
Lebih lanjut, sejauh ini Shawn juga ikut membantu mengasuh Zhivanna meski di sisi lain mengaku belum berani menggendong. "Ikut ngasuh. Kalau butuh bantuan ya aku bantu. Mau itu nemenin ngobrol, tapi aku sendiri kalau megang belum berani. Pernah, cuma masih takut salah," ujarnya lagi.
Sementara itu, Shawn Adrian merupakan putra sulung Andi Soraya dari pernikahan pertamanya dengan Ahmad Kurnia Wibawa. Kemudian, Shawn mendapatkan seorang adik laki-laki dari hubungan Andi dengan Steve Emmanuel bernama Darren Sterling Emmanuel.