Meninggal Diduga Bunuh Diri karena Depresi, Begini Perjalanan Karir Jun Tae Soo Adik Ha Ji Won

Foto: Meninggal Diduga Bunuh Diri karena Depresi, Begini Perjalanan Karir Jun Tae Soo Adik Ha Ji Won



Simak perjalanan panjang Jun Tae Soo mulai awal karirnya hingga meninggal dunia, Minggu (21/1) kemarin.

Kanal247.com - Desember 2017, publik dan penggemar K-Pop dikejutkan dengan kematian Jonghyun SHINee. Kabar ini makin menyayat hati setelah tahu bahwa Jonghyun meninggal dunia karena bunuh diri dengan membakar briket batu bara di kediamannya.

Baru sebulan setelahnya, 21 Januari 2018, dunia hiburan Korea Selatan kembali berduka. Adalah aktor kenamaan Jun Tae Soo yang juga adik dari Ha Ji Won, meninggal dunia pada usianya yang ke-33.

Tak diketahui detail kematiannya, tetapi pihak agensi telah mengeluarkan pernyataan resmi bahwa Jun Tae Soo meninggal akibat berjuang melawan depresi yang ia alami bertahun-tahun. Pihak agensi juga meminta agar publik tidak berspekulasi soal kematian sang aktor.

Jun Tae Soo sendiri pertama kali dikenal luas namanya setelah membintangi "Sungkyungkwan Scandal" tahun 2010 silam. Berikut ini perjalanan karir Jun Tae Soo di bidang akting, mulai dari main di drama hingga jadi model video musik:

1. Siapa Jun Tae Soo?

Siapa Jun Tae Soo?

Nama Jun Tae Soo boleh jadi asing di telinga kalian. Oleh karenanya sebelum mengetahui lebih banyak, kita harus tahu dulu seperti apa profil mendiang.

Jun Tae Soo lahir di Korea Selatan pada 2 Maret 1984. Mengikuti jejak sang kakak, ia juga debut sebagai seorang aktor dan memulai karir aktingnya tahun 2007. Pria yang pernah bersekolah di Seowon University ini bernanung di bawah agensi Haewadal Entertainment.

2. Drama dan Aktingnya di 'Sungkyungkwan Scandal'

Drama dan Aktingnya di 'Sungkyungkwan Scandal'

Jun Tae Soo membintangi drama bertajuk "Good Day to Love" tahun 2007 memerankan karakter bernama Bae Jang-ho. Di tahun yang sama, ia juga membintangi drama lain seperti "The King and I" dan "Kid Gang".

Layaknya seorang aktor rookie, namanya tak lantas langsung terkenal di mata publik. Ia baru meraih popularitas seiring dengan drama "Sungkyungkwan Scandal" pada 2010. Di drama yang juga dibintangi Song Joong Ki itu, Jun Tae Soo berperan sebagai tokoh antagonis berma Ha In-soo.

Usai "Sungkyungkwan Scandal", ia bermain di "It's Okay, Daddy's Girl" (2010) juga "You're Here, You're Here, You're Really Here" (2011).

3. Hiatus dan Kasus Hukum

Hiatus dan Kasus Hukum

Tahun 2011, Jun Tae Soo terkena skandal dan didakwa menyerang sopir taksi dan dua polisi di bawah pengaruh alkohol. Ia yang papda saat itu juga disibukkan dengan sitkom "All My Love" kemudian memutuskan mengundurkan diri dari acara dan hiatus.

Selama kurang lebih 2 tahun tak terdengar kabarnya, Jun Tae Soo melakukan comeback drama. Ia membintangi drama historikal "Cruel Palace: War of Flowers" JTBC yang tayang sebanyak 50 episode.

4. Akting di Film dan Jadi Model MV

Akting di Film dan Jadi Model MV

Tak hanya bermain dalam sederet judul drama, Jun Tae Soo juga pernah unjuk gigi membintangi film pendek. Tahun 2009, ia main di "The Madonna" atau "Cheerful Caretaker".

Masih sekitar tahun aktif sebelum hiatus, ia juga sempat menjadi model video musik. Salah satunya pada 2011 di mana ia membintangi MV lagu "Don't Be So Naive" penyanyi ALi.

5. 2013 - Sampai Sekarang

2013 - Sampai Sekarang

Jun Tae Soo kembali vakum dari dunia hiburan selama beberapa tahun sampai akhirnya meninggal dunia (2018). Pasca diketahui menderita depresi, ia sempat mendapatkan perawatan selama beberapa tahun. Belakangan ia dikabarkan telah membaik, bahkan berniat comeback ke dunia akting.

Sayang, penggemar kini tak bisa melihat aksinya lagi. Selamat jalan Jun Tae Soo!

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel