Sunggyu Infinite Putuskan Jadi Penyanyi Setelah Bertemu Orang Ini

Foto: Sunggyu Infinite Putuskan Jadi Penyanyi Setelah Bertemu Orang Ini



Orang ini ditemui Sunggyu di sebuah kafe tempatnya bekerja paruh waktu.

Kanal247.com - Tanggal 18 Januari lalu Sunggyu Infinite menjadi bintang tamu acara MBC "Insolent Housemate". Di acara ini, dia menceritakan awal mula menjadi penyanyi. Niat menjadi penyanyi itu rupanya datang ketika Sunggyu bertemu dengan seseorang di kafe tempatnya bekerja paruh waktu dulu.

Di acara tersebut, Sunggyu mengungkapkan ceritanya kepada Lee Kyung Kyu yang juga menjadi peserta acara. Sunggyu berkata, "Suatu hari ada customer yang kutemui di kage tempatku bekerja paruh waktu dulu. Dia ingin mengaudisiku untuk menjadi seorang penyanyi". "Dia bertanya siapa penyanyi yang kusuka. Saat itu aku menyebut nama Nell dan customer itu bilang 'aku adalah manajernya Nell'. Jadi aku ikut audisi untuk agensi Nell dan lolos," ungkapnya.

Sunggyu melanjutkan ceritanya, "Aku menyanyikan lagu 'Missing' milik Nell di audisi. Saat itu kamu harus menyanyikan satu lagu pop juga. Jadi aku berusaha menyanyikannya dengan baik". "Mereka kemudian bertanya apakah aku bisa menari, tapi jujur saja aku tidak terlalu pintar menggerakkan badanku. Tapi aku bilang ke mereka kalau aku suka menari dan latihan menari setiap hari," lanjutnya.

Sementara itu, Infinite baru saja comeback lewat album studio ketiga mereka yang diberi judul "Top Seed" pada 8 Januari 2018. Saat ini para membernya sedang disibukkan dengan jadwal promo album baru tersebut di berbagai acara on air maupun off air. Ketika tampil di acara "Cultwo Show" 13 Januari lalu, Infinite mengutarakan apa alasan mereka bersedia memperpanjang kontrak dengan agensi Woolim Entertainment dan meneruskan karir sebagai boy group bersama. Rupanya ada suatu hal yang membuat mereka merasa yakin dengan pilihan untuk meneruskan kontrak mereka bersama Woolim Entertainment.

Para member pun kompak memberikan jawaban yang sama. Mereka ingin Infinite tetap ada untuk menghibur para fans setia. Selain itu, mereka juga masih memiliki kepercayaan kepada sang leader, Sunggyu. "Aku bilang ke semua member bahwa mereka harus membuat sebuah keputusan setelah memikirkannya dengan matang, karena pada akhirnya apa yang akan dijalani adalah kehidupan mereka sendiri, dan mereka harus memilih tanpa merasa menyesal atau penyesalan. (Keputusan itu adalah tanggung jawab mereka sendiri-sendiri," kata Sunggyu bijak.

Mendengar jawaban Sunggyu itu, member lainnya pun mengangguk setuju. Sungyeol berkata, "Aku memutuskan untuk percaya dan terus mengikuti Sunggyu hyung". Sungjong menambahi, "Aku ingin melindungi dan menjaga grup ini. Kurasa keputusanku ini tepat untuk terus mengikuti Sunggyu dan member lainnya yang telah melakukan semuanya dengan kerja keras dan baik sampai sekarang."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel