Akui Jung Yong Hwa Diselidiki Soal Kasus Pendaftaran Universitas, Agensi Beri Penjelasan Ini

Foto: Akui Jung Yong Hwa Diselidiki Soal Kasus Pendaftaran Universitas, Agensi Beri Penjelasan Ini



FNC Entertainment mengungkapkan akan bertanggungjawab menangani masalah ini.

Kanal247.com - Belum lama ini publik di Korea Selatan dihebohkan dengan kabar seorang idol K-pop populer yang berhasil masuk ke program doktorat di Kyunghee University tanpa melalui proses wawancara resmi. Pihak kepolisian pun tengah mendalami kasus ini karena adanya dugaan perlakuan khusus dalam proses penerimaan mahasiswa.

Nama Jung Yong Hwa pun muncul seiring makin banyaknya pemberitaan yang membahas masalah ini. Namun, pihak kepolisian masih enggan untuk mengungkapkan identitas idol K-pop yang terjerat dalam kontroversi ini. Akan tetapi, pihak FNC Entertainment selaku agensi yang menaungi Jung Yong Hwa pun akhirnya angkat bicara. Mereka mengakui bahwa idol K-pop yang tengah menjadi perbincangan hangat itu memang benar Jung Yong Hwa.

Dalam pernyataan resmi yang dikeluarkan, agensi meminta maaf atas adanya kontroversi terkait dengan penerimaan Yong Hwa ke program doktorat Seni Terapan di Kyunghee University. Mereka mengakui bahwa belakangan ini Yong Hwa dan staf mereka memang tengah diselidiki terkait dengan kasus tersebut.

Agensi mengungkapkan bahwa Yong Hwa mendaftar ke program doktorat Seni Terapan di Kyunghee University pada Januari 2017 setelah berkali-kali mendapatkan rekomendasi dari sekolah. Selain itu, karena Yong Hwa sibuk dengan jadwal kerjanya di dunia entertainment segala hal terkait dengan pendaftaran tersebut diurus oleh pihak agensi.

Baik Yong Hwa maupun agensi yakin bahwa dia mendaftar lewat jalur biasa. Yong Hwa juga yakin bahwa wawancara secara individu merupakan proses reguler dan ia melakukannya seperti yang telah dijadwalkan oleh agensi. Tak lama setelahnya, Yong Hwa pun diselidiki kepolisian karena masalah ini. Pihak agensi pun menegaskan bahwa mereka dan Yong Hwa sama sekali tidak ada keinginan untuk mendapatkan perlakuan istimewa dan melanggar peraturan sekolah. Setelah masalah ini menjadi rumit, Yong Hwa pun memilih untuk cuti dari sekolah.

Selanjutnya, dijelaskan pula bahwa Yong Hwa mendaftar ke program doktorat Seni Terapan di Kyunghee University pada musim gugur 2016, tapi ditolak karena adanya kesalahan dalam permohonan pendaftarannya. Namun, pihak sekolah kembali merekomendasikan agar Yong Hwa mendaftar lagi karena kekurangan mahasiswa. Yong Hwa pun akhirnya mendaftar lagi pada bulan Januari 2017.

Selain itu, agensi juga menyatakan bahwa semua mahasiswa yang mendaftar pada tahun 2017 itu diterima dan Yong Hwa tidak memiliki alasan khusus untuk mendapatkan perlakuan istimewa karena dia adalah seorang selebriti populer. Jika mereka tahu bahwa melakukan wawancara secara individu itu melanggar aturan dan harus melakukan wawancara di sekolah, tentunya Yong Hwa akan melakukannya dan tidak akan melanggar supaya tidak mencoreng imejnya di publik.

Agensi kembali meminta maaf atas adanya kontroversi ini. Mereka pun mengungkapkan akan bertanggungjawab atas masalah ini.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel