Adi Nugroho Posting Foto Istri Melahirkan, Netter Salah Fokus Bulu Mata Cetar Donita

Foto: Adi Nugroho Posting Foto Istri Melahirkan, Netter Salah Fokus Bulu Mata Cetar Donita



Potret hitam putih itu menunjukan perjuangan Donita dalam melahirkan anak keduanya, pada Kamis (11/1).

Kanal247.com - Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti Donita dan Adi Nugroho. Pada Kamis, (11/1) kemarin, akhirnya anak kedua mereka yang berjenis kelamin laki-laki lahir ke dunia.

Lahirnya adik dari Athariz Alfarizqi Svarga Nugroho itu pun disampaikan langsung oleh Adi Nugroho melalui unggahan Instagramnya. Lewat caption, presenter tampan itu meminta doa kepada sejumlah followersnya untuk mendoakan kelancaran proses persalinan sang istri.

Selain mengucapkan selamat dan doa terbaik kepada pasangan berbahagia itu, netizen dibuat salah fokus dengan dandanan Donita saat melahirkan. Pasalnya, dalam foto hitam putih yang diunggah, nampak bulu mata cetar menempel di kedua mata Donita yang terpejam.

Donita Melahirkan, Netter Salfok Bulu Mata

www.instagram.com/igtainment/

"Hebat yaa, moms jaman now banget, melahirkan tp bulumatanya centen syekalee,, but congrats," komentar zum.rmilla.

"Donita sebelum babyborn emang sengaja retouch dulu, biar pas lahiran cetarrr katanyaa *tau tempat eyelashnya dimana*," timpal stevanyalf.

"Kynya klo SC kn masih sempet dandan, nah klo normal boro2 ingin dandan mulesnya dah ky mau mati tp ga mati," tulis ekanovut.

"Alis sama bulmat tetep on yeeee ?? Bukan maeeennn SC jaman now anwy congrats mbak donita," tambah nella.purnama.

Nampaknya Donita memang sengaja merias diri sebelum melahirkan. Pasalnya sebelum kelahiran sang anak, Adi Nugroho sempat mengumumkan akan menyiarkan proses kelahiran secara langsung melalui siaran streaming Youtube.

Sementara itu, Donita sendiri melahirkan secara sesar pada Kamis (11/1) pukul 06.20 WIB bertempat di Rumah Sakit Brawijaya, Jakarta Selatan. Sang dokter menjelaskan bahwa tak ada kendala berarti selama proses persalinan.

"Proses berjalan dengan lancar, tidak ada kendala," ungkap Dr. dr. Ali Sungkar, SpOG (K) yang menolong persalinan Donita.

Sebelumnya, Donita sempat mengalami kontraksi hebat selama perjalanan menuju rumah sakit. Bukan hanya itu, perempuan 28 tahun itu bahkan sempat mengalami diare hingga pemberian obat penahan rasa sakit.

"Kontraksi itu hal wajar sebagai tanda ibu yang mau melahirkan, Donita cukup kuat menahan itu," sambung Dr. dr. Ali Sungkar, SpOG (K).

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel