JR NU'EST Terbang ke Chili Untuk Syuting 'Law of the Jungle'

Foto: JR NU'EST Terbang ke Chili Untuk Syuting 'Law of the Jungle'



Syuting 'Law of the Jungle' episode negara Chili akan mulai dilakukan pada Januari 2018 depan.

Kanal247.com - Rabu, 20 Desember, Pledis Entertainment mengumumkan bahwa JR akan terbang ke Chili untuk melakukan syuting reality show "Law of the Jungle". Dengan demikian, ini akan menjadi pertama kalinya JR berada di dalam hutan sungguhan untuk syuting sebuah acara.

"JR akan tampil di acara SBS 'Law of the Jungle'. Dia akan pergi ke Chili pada Januari depan," ungkap perwakilan agensi. Syuting di Chili ini merupakan perayaan episode ke-300 "Law of the Jungle", sekaligus syuting perdana di awal tahun 2018. Chili sendiri merupakan destinasi impian leader Kim Byung Man untuk syuting "Law of the Jungle", dan masuk sebagai negara yang wajib dikunjungi di tahun 2018 versi majalah "Lonely Planet". Syuting "Law of the Jungle" di Chili ini akan dilakukan pada Januari depan.

Episode perdana ini juga akan menjadi kesempatan baru Kim Byung Man untuk tampil di acara yang telah lama digawanginya itu. Pasalnya, sejak beberapa bulan ini, Kim Byung Man sempat absen dari program SBS "Law of the Jungle" karena mengalami cedera saat bermain skydiving. Setelah memutuskan untuk beristirahat dan fokus melakukan perawatan intensif, kini dia dinyatakan pulih dan bisa kembali jalani syuting "Law of the Jungle". Usai cedera, Kim Byung Man sempat tampil di "Law of the Jungle" versi "Cook Islands".

Sementara itu, NU'EST W baru saja merilis mini album baru yang berjudul "W.HERE". Berkat mini album itu, NU'EST W berhasil membawa pulang trofi kemenangan perdana mereka di program "M! Countdown" 19 Oktober lalu lewat single "Where You At". Kemenangan itu membuat NU'EST W masih menjadi pembicaraan para netter. Mereka membahas soal Ren cs yang akhirnya menerima trofi perdana di acara musik setelah 5 tahun debut. NU'EST W disebut telah memecahkan rekor grup cowok yang paling lama meraih trofi kemenangan perdana. NU'EST memang baru memenangkan trofi tersebut setelah 2.046 hari. Sebelumnya, rekor terlama itu disandang oleh BTOB yang menang setelah 1.480 hari.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel