Berkat MV 'DNA', BTS Kalahkan Rekor Sendiri di YouTube

Foto: Berkat MV 'DNA', BTS Kalahkan Rekor Sendiri di YouTube



Video musik Bangtan Boys itu telah mencapai jumlah view lebih dari 200 juta kali per tanggal 17 Desember.

Kanal247.com - Minggu, 17 Desember, Bangtan Boys kembali mencetak rekor prestisius lagi di tahun 2017. Rekor ini pun menambah panjang daftar prestasi yang telah dibuat oleh BTS selama tahun 2017. Kali ini, rekor itu dicetak berkat MV "DNA".

Per tanggal 17 Desember pukul 10.30 pagi waktu setempat, MV "DNA" telah ditonton lebih dari 200 juta kali. Dengan demikian, selama 3 bulan terakhir BTS telah mencetak rekor baru. Waktu ini pun termasuk cukup singkat bagi MV grup K-Pop lainnya untuk mencetak rekor seperti itu, 3 bulan semenjak dirilis dan ditonton lebih dari 200 juta kali. BTS pun sukses menjadi grup K-Pop pertama yang mencapai prestasi itu dalam waktu singkat.

Rekor sebelumnya dicetak oleh Black Pink dengan MV "As If It's Your Last" dalam waktu 175 hari. Namun BTS berhasil mencapainya dalam waktu 3 bulan (rekor K-Pop secara keseluruhan masih dipegang oleh PSY dengan MV "Gentleman" dalam waktu 9 hari). Alhasil, prestasi sang idola ini langsung disambut baik oleh para Army.

"Aku tidak terkejut, karena BTS memang Raja YouTube," komentar seorang fans. "DNA masih ditonton sekitar 1,4 juta kali setiap harinya ... tidak ada yang bisa menghentikannya," komentar fans lainnya. "BTS menutup tahun 2017 dengan prestasi keren, daebak !!!" komentar fans lain.

Tahun 2017 BTS memang banyak meraih prestasi di dunia entertainment. Salah satunya adalah memenangkan trofi "Top Social Artist" di ajang penghargaan bergengsi "Billboard Music Awards 2017" hingga berhasil diundang untuk tampil di acara "American Music Awards (AMA) 2017" yang digelar pada bulan November kemarin. Mencetak banyak prestasi serta mendapatkan popularitas yang luar biasa besar pastinya juga berdampak besar untuk pemasukan Bangtan Boys dan Big Hit Entertainment. Oleh karena itu, agensi pun memberikan hadiah berupa asrama baru yang lebih mewah dan besar dari asrama mereka sebelumnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel