Sadar Kepo Tidak Pada Tempatnya, Kangnam Tulis Surat Permohonan Maaf

Foto: Sadar Kepo Tidak Pada Tempatnya, Kangnam Tulis Surat Permohonan Maaf



Ungkapan permintaan maaf itu diunggah Kangnam di akun Instagram pribadinya (24/10).

Kanal247.com - Tingkah Kangnam kepada Sam Okyere, seorang selebriti asal Ghana dan tinggal di Korea Selatan selama 9 tahun di acara "My Ugly Duckling" telah membuatnya banjir hujatan. Pasalnya, Kangnam menanyakan hal-hal umum apakah di Ghana ada televisi, kereta bawah tanah, bangunan-bangunan besar, hingga klub. Walau hanya untuk bercanda, tapi banyak netter yang menganggap sikap Kangnam kepada Sam Okyere di acara itu tidak sopan dan rasis.

Ini bukanlah pertama kalinya Sam Okyere mendapatkan perlakuan semacam itu saat berada di Korea Selatan. Saat hadir di acara "Talking Street", Sam pernah berbagi cerita bahwa seorang wanita tak dikenal menyuruhnya untuk kembali ke negaranya untuk mengejek warna kulitnya.

Menyadari sikapnya telah menimbulkan kritikan dan membuat banyak orang tidak nyaman, Kangnam pun akhirnya membuat surat permohonan maaf. Selasa, 24 Oktober, Kangnam menulis permohonan maaf di akun Instagram pribadinya. "Halo, ini Kangnam. Aku terlalu serakah ingin membuat orang tertawa, jadi mengatakan hal-hal yang tidak benar. Aku menyadari bahwa kata-kata dan ketidaktahuanku yang ceroboh mengecewakan banyak orang dan membuat mereka tidak nyaman. Aku telah meminta maaf kepada Kyung Li dan Sam," tulis Kangnam.

"Aku telah banyak memikirkan hal ini, karena aku masih belum pandai menulis bahasa Korea, dan aku ingin menjelaskan perasaan tulusku setelah mengecewakan banyak orang. Aku mendapat bantuan dari seorang staf agensi untuk menulis ini. Aku ingin dengan tulus meminta maaf sekali lagi kepada Kyung Li dan Sam, dan aku sangat bersyukur serta meminta maaf kepada pemirsa yang mengkritikku dan mencoba mengajariku. Aku seharusnya bertanggung jawab dan berhati-hati menunjukkan imejku sebagai seorang penghibur. Aku merasa malu dan menyesal karena tidak melakukannya," lanjut Kangnam. "Aku akan bangkit dan merenungkan diriku sendiri, dan aku akan berpikir serta bertindak lebih hati-hati agar tidak membuat kesalahan ini lagi di masa depan. Mohon maaf dengan tulus kepada semua orang yang merasa tidak nyaman karena kecerobohanku."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel