Ditanya Perasaan Pakai Uang Jemaah untuk Hidup Mewah, Bos First Travel Tertunduk

Foto: Ditanya Perasaan Pakai Uang Jemaah untuk Hidup Mewah, Bos First Travel Tertunduk



Uang dari jemaah umroh First Travel banyak digunakan untuk investasi saham dan valuta asing serta membiayai gaya hidup mewah mereka.

Kanal247.com - Pihak kepolisian hingga kini masih melakukan penyelidikan dan penelusuran terkait kasus penipuan dan penggelapan uang jemaah umroh yang dilakukan oleh PT First Travel. Seperti diketahui biro penyelenggara perjalanan umroh ini diduga telah menilap uang yang disetorkan jemaah yang nilainya mencapai miliaran rupiah.

Dari hasil penelusuran Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) setidaknya lebih dari Rp 1 triliun uang yang diserap oleh First Travel. Sebagian besar dana itu kabarnya digunakan oleh petingginya Andika Surachman (31) dan Anniesa Hasibuan (31) untuk berinvestasi yang membiayai gaya hidup mewah mereka.

Seperti diketahui pasangan ini beberapa kali memang mengunggah foto mereka saat liburan ke luar negeri dan menginap di hotel mewah. Tidak hanya itu, mereka juga diketahui memiliki rumah bak istana, barang-barang pribadi yang berkelas dan juga mobil-mobil mewah.

"Iya betul, uangnya sebagian digunakan untuk beli rumah dan kendaraan, sebagian diinvestasikan, dan ada yang untuk kepentingan pribadi," Ketua PPATK, Kiagus Ahmad Badaruddin.

Tidak hanya itu, Kiagus juga mengatakan jika dana dari First Travel juga digunakan untuk investasi dalam bentuk pembelian saham perusahaan, valuta asing (valas) dan surat berjangka. "Investasi juga ada. Ada yang dia simpan dalam bentuk valuta asing karena dia kan bisnisnya di bidang travel ke luar negeri. Lalu, ada yang bentuk asuransi dan surat berjangka," terangnya.

Bahkan sebelum ditangkap oleh polisi, Andika kabarnya sempat membeli perusahaan yang juga bergerak di bidang penyelenggaraan perjalanan umrah dan haji, PT Interculture Tourindo, pada Mei 2017. Perusahaan tersebut kemudian diatur oleh anak buahnya di First Travel lainnya.

Sementara itu, pihak kepolisian baru-baru ini telah menampilkan para tersangka kasus penipuan First Travel ke hadapan publik. Di antaranya ada Andika Surachman, Anniesa Desvitasari Hasibuan, dan Siti Nuraidah Hasibuan. Ini adalah kemunculan pertama mereka sejak ditangkap beberapa waktu lalu.

Dalam kesempatan itu, awak media yang datang juga sempat menanyakan bagaimana perasaan mereka telah menggunakan uang jemaah untuk kepentingan pribadi mereka. Namun baik Anniesa atau Kiki tidak menjawabnya dan hanya bisa menundukkan kepalanya.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel