8 Sampul Album K-Pop Paling Absurd

Foto: 8 Sampul Album K-Pop Paling Absurd



Bisa dibilang, ini adalah sampul album K-Pop terburuk yang pernah ada.

Kanal247.com - Dengan kemajuan teknologi dan digital di zaman sekarang ini, sebenarnya tidak ada alasan untuk membuat sampul album musik yang tampak aneh bahkan terlihat buruk. Terlebih sekelas artis K-Pop. Kamu mungkin akan terkejut dengan beberapa gambar, yang menunjukkan sampul album K-Pop paling absurd berikut ini.

1. Wassup - Hotter Than A Summer

Wassup - Hotter Than A Summer

Di sampul album girlband Wassup, tampak seperti sang fotografer gagal mengambil gambar yang pas saat mereka melompat. Sebagian wajah gadis-gadis itu tertutup rambut mereka. Selain itu, font huruf di sini terlihat seperti template dari Microsoft Word Art.

2. Topp Dogg - Anniversary

Topp Dogg - Anniversary

Keterampilan menggunakan photoshop yang terbilang mengerikan. Banyak yang menganggap bahwa sampul album grup musik hip-hop Topp Dogg merupakan sampul album K-Pop yang buruk. Bahkan ada netizen yang berkomentar bahwa ini terlihat seperti tampilan contoh gaya rambut di salon.

3. Secret - I Want You Back

Secret - I Want You Back

Album ini muncul saat Secret belum terlalu terkenal. Sehingga mereka terpaksa menggarap sampul album dengan bujet rendah. Di sampul album ini, terlihat para gadis-gadis seperti malas berfoto dengan background abu-abu kusam. Desainernya pun melakukan editan photoshop yang sangat sederhana.

4. Super Junior - Magic

Super Junior - Magic

Beda dengan judul albumnya "Magic", sampul album Super Junior yang satu ini sama sekali tidak terkesan ajaib dan terlihat kusam. Sampul album ini terlalu sederhana untuk grup yang dinaungi oleh agensi sebesar SM Entertainment.

5. Big Bang - Number One

Big Bang - Number One

Sampul album Raja K-Pop dan grup pria terlaris, Big Bang, yang satu ini terlihat tidak begitu kreatif. Sampul hambar ini sama sekali tidak imbang dengan aksi panggung karismatik para membernya.

6. EXO - Overdose

EXO - Overdose

Mungkin yang mendesain album EXO satu ini ingin menampilan kesan unik dan beda dari yang lain. Tapi, sayangnya sampul album "Overdose" ini malah membuat mata pusing. Mungkinkah mereka mencoba menghipnotis para pembelinya? Untungnya, album ini sudah direvisi menjadi bentuk single hexagon.

7. Jay Park- Demon

Jay Park- Demon

Jay Park menjadi besar sekarang dan dia masuk label ROC NATION milik Jay-Z. Tapi yang jelas, sampul album ini adalah sejarah terburuknya. Mengapa terlihat penari latar di belakangnya? Sepertinya mereka bahkan tidak memiliki pemotretan secara terpisah untuk sampul ini dan bahkan bisa jadi mengambil tangkapan layar dari sebuah adegan di video klip. Font 3D Jay Park ini bahkan mengingatkan kita pada screensaver Windows 98.

8. Bubble Sisters – Bubble Sisters

Bubble Sisters – Bubble Sisters

Girl group yang tidak terlalu terkenal ini menjelaskan bahwa tema "blackface" hanyalah sebuah lelucon. Tapi sepertinya lelucon mereka gagal dan justru bisa dibilang ini rasis. Bahkan grup ini pun pernah tampil di atas panggung dengan wajah yang dihitamkan. Kabarnya, lelucon garing ini adalah ide dari agensi mereka.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel