Ingin Fokus di Karir, 6 Seleb Indo Ini Pilih Homeschooling daripada Sekolah Formal

Foto: Ingin Fokus di Karir, 6 Seleb Indo Ini Pilih Homeschooling daripada Sekolah Formal



Kesibukan di dunia hiburan membuat artis ini memilih homeschooling, bahkan ada yang ikut ujian paket C.

Kanal247.com - Sebagai seorang pelaku di industri hiburan tanah air tentunya wkatu yang mereka miliki akan sangat terbatas. Begitu pula dengan deretan selebriti berikut ini yang masih dalam usia sekolah. Tak mau ketinggalan karir namun tak sanggup mengejar ketinggalan di sekolah formal, enam seleb Indonesia ini memilih homeschooling sebagai alternatif pendidikan mereka. 

1. Aurel Hermansyah

 Aurel Hermansyah

Anak Anang Hermansyah ini pernah mengikuti ujian paket C pada 2016 silam. Aurel Hermansyah terpaksa melakukan hal ini lantaran ia memilih homsechooling untuk pendidikannya, kesibukannya didunia hiburan membuatnya tak bisa mengikuti jadwal di sekolah formal.

2. Mikha Tambayong

Mikha Tambayong

Mikha Tambayong juga mengambil kelas homeschooling beberapa waktu lalu. Meskipun begitu belum lama ini ia resmi diwisuda dari Universitas Pelita Harapan dengan gelar cumlaude lho!

3. Ranty Maria

Ranty Maria

Kekasih Ammar Zoni, Ranty Maria dulunya pernah bersekolah di SMA Jakarta. Sayang ia harus keluar dan memilih homeschooling karena kesibukannya.

4. Juwita Bahar

Juwita Bahar

Juwita Bahar mengakui jika homeschooling membuatnyatak memiliki banyak teman sebaya. Namun meskipun begitu ia rela menjalaninya demi karir yang sukses.

5. Nikita Willy

 Nikita Willy

Sama seperti Ranty Maria, Nikita Willy pernah merasakan menjadi murid biasa di SMA Jakarta, sayang kesibukannya jadi artis membuatnya memilih homsechooling sebagai sumber ilmunya.

6. Dul Jaelani

Dul Jaelani

Anak Maia Estianty dan Ahmad Ghani, Dul Jaelani memang belum resmi menjadi artis. Namun cita-citanya menggeluti musik membuatnya mundur dari sekolah formal dan memilih homeschooling.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel