Chanyeol Wujudkan Impian Sebagai Penulis Lagu di Album Comeback EXO

Foto: Chanyeol Wujudkan Impian Sebagai Penulis Lagu di Album Comeback EXO



Tak hanya satu, inilah daftar lagu yang diciptakan oleh rapper andalan EXO itu.

Kanal247.com - Menjelang comeback EXO, berbagai fakta menarik di balik proses pembuatan album "The War" mulai terungkap. Boyband hits itu menjelaskan bahwa Chen, Chanyeol, dan Baekhyun telah berpartisipasi dalam proses penulisan lirik untuk tittle-track comeback mereka yang bertajuk "KoKoBop".

Lirik yang ada dalam lagu ini menggambarkan malam sebelum perang yang menentukan dan tidak dapat dihindarkan. Serta bagaimana mereka harus bersama dan menari dengan bebas, seolah tak ada yang menonton.

Sepertinya, dugaan fans mengenai keikutsertaan Chanyeol dalam penulisan lirik untuk single comeback EXO telah terjawab. Dugaan itu muncur setelah idol kelahiran 1992 itu memposting sebuah foto yang menampilkan dirinya sedang berada di sebuah studio musik.

여름준비에 박차를 가하는중 #박작가님

A post shared by EXO_CY (@real__pcy) on

Caption dari foto itu juga mengejutkan, Chanyeol menulis, "Di tengah mempercepat persiapan musim panas #WriterPark". Hal itu langsung membuat seluruh fans heboh. Tak lama setelah berita mengenai keikutsertaaan Chanyeol dalam pembuatan lagu "Ko Ko Bop" terungkap, ada fakta menarik lain yang harus EXO-L ketahui.

Rapper tampan itu ternyata juga menulis lirik untuk lagu "Chill" yang menjadi pengiring lagu untuk video teaser yang menampilkan dirinya sendiri. Tidak hanya itu saja, Chanyeol juga ikut serta dalam penulisan lirik untuk dua lagu lain yang ada dalam album "The War".

Dua lagu itu berjudul "Walk on Memories" dan "Going Crazy". Dengan ini, Chanyeol menandakan bahwa dia telah berpartisipasi dalam pembuatan 4 lagu comeback EXO.

Dalam album EXO sebelumnya Chanyeol juga berpartisipasi dalam penulisan lirik untuk lagu "Heaven" dan co-writing lyrics "Promise". Daebak!

Keikutsertaan Chanyeol dalam penulisan lirik lagu untuk grupnya, merupakan impian yang sudah lama dia sampaikan. Melalui sebuah interview yang dilakukan EXO dengan pembawa acara "Entertainment Weekly" pada tahun 2015 lalu, Chanyeol mengutarakan mengenai harapannya agar lagu yang dia buat bisa menjadi judul lagu yang dipakai oleh EXO.

Mengatahui pencapaian Chanyeol yang mengagumkan ini, EXO-L langsung memberikan komentar dan dukungan mereka, "Aku sangat bangga padanya. Dia sangat mencintai musik. aku tidak sabar menunggu sampai kita mendapatkan album solo dengan semua lagu yang ditulis olehnya," "Aku sudah merasakan bahwa lagu 'Chill' akan menuai kesuksesan." Seorang EXO-L menambahkan, "Dan orang mengatakan bahwa EXO tidak dapat membuat musik mereka sendiri dengan baik yang mereka tunjukkan itu sekarang adalah luar biasa."

Sementara itu, EXO rencananya akan merilis album "The War" dengan 9 lagu, termasuk "Ko Ko Bop" secara online pada tanggal 18 Juli pukul 18.00 waktu setempat. Sedangkan album fisiknya sendiri akan diluncurkan keesokan harinya pada tanggal 19 Juli.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel