Jaejoong JYJ Alami Cedera Serius Saat Syuting 'Manhole'
Astaga! ternyata hal ini yang menyebabkan Jaejoong bisa mengalami cedera yang cukup serius saat melakukan syuting drama barunya.
Kanal247.com - Selasa, 18 Juli, agensi Hero Jaejoong, C-JeS Entertainment, merilis sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa Jaejoong mengalami cedera saat berada di lokasi syuting drama barunya yang berjudul "Manhole" pada Senin, 17 Juli malam. Menurut pernyataan tersebut, member JYJ itu tidak sengaja memotong ibu jari kirinya pada sebotol soju yang disiapkan sebagai properti untuk adegan dalam drama dan harus menerima tujuh jahitan.
Karena kejadian yang menimpa idol tampan itu, proses syuting yang melibatkan dirinya untuk sementara ini ditunda, karena cedera yang dialami Jaejoong harus mendapatkan perhatian khusus dengan melakukan rawatan jalan yang intensif dari pihak medis setiap dua hari sekali. Perwakilan dari agensinya mengajatakan, "Meskipun cederanya tidak ringan, dia memutuskan untuk kembali ke syuting setelah satu hari istirahat karena dedikasinya yang kuat terhadap drama tersebut dan karena banyaknya adegan yang melibatkan dirinya."
"Manhole" merupakan sebuah drama baru yang mengangkat kisah tentang seorang pria yang kembali ke masa lalu untuk menghentikan sebuah pernikahan yang akan terjadi di masa kini. Dalam drama ini, Jaejoong berperan sebagai Bong Pil, seorang pria yang telah belajar untuk ujian pegawai negeri selama tiga tahun dan menjadi salah satu orang pengangguran di lingkungannya.
Dia adalah karakter yang memiliki sifat kekanak-kanakan dan belum dewasa, dia tidak merasakan kebutuhan untuk tumbuh dan sangat bergantung pada ayahnya yang bekerja sebagai seorang kepala sekolah. Tidak hanya Jaejoong, drama baru KBS 2TV ini juga diramaikan oleh Uee yang baru saja mengkonfirmasi hubungannya dengan Kangnam, Baro B1A4, dan juga Jung Hye Sung.
Dalam "Manhole", Uee akan berperan sebagai Kang Su Jin. Seorang wanita yang telah membangun perasaan untuk Bong Pil selama 18 tahun, namun setiap dia merasakan itu dia ingin menyangkalnya. Saat tanggal pernikahannya semakin dekat, perasaan Kang Su Jin mulai goyah. Dia mulai melihat cinta Bong Pil untuknya dalam cahaya yang berbeda.
Sementara itu, "Manhole" rencananya akan mengisi slot tayang "Queen for 7 Days", pada bulan Agustus mendatang. Apa kalian sudah tidak sabar menanti penampilan Jaejoong dalam sebuah drama perdana setelah kembali dari wajib militer?