Orang Tua Hebat, 4 Seleb Indo Ini Tetap Bangga Dikaruniai Anak Berkebutuhan Khusus

Foto: Orang Tua Hebat, 4 Seleb Indo Ini Tetap Bangga Dikaruniai Anak Berkebutuhan Khusus



Meskipun sang buah hati tak terlahir sempurna, selebriti ini tetap sabar dan kuat lho. Siapa saja?

Kanal247.com - Setiap orang tua tentu menginginkan anaknya lahir dalam kondisi sehat tanpa cela sedikitpun. Namun Tuhan kadang terlalu sayang dengan umatnya sehingga sedikit memberi ujian untuk mengukur keimanan, salah satunya adalah dengan mengkaruniai anak-anak yang mengidap gangguan autisme. Seperti deretan para artis berikut ini yang ternyata diberi anugerah anak-anak berkebutuhan khusus. Bukannya malu, justru artis-artis ini bangga dan menunjukan kepada dunia betapa hebatnya anak-anak mereka lho. Penasaran siapa saja? Simak disini...

1. Farhan

Farhan

Muhammad Ridzky Khalid, anak pertama presenter Farhan ini ternyata mengidap autisme sejak lahir. Meskipun begitu Farhan justru aktif membawa sang anak untuk ikut dalam berbagai kegiatan yang bermanfaat untuk sang anak. Sayang, pada Desember 2015 silam, sang anak harus berpulang lantaran penyakit leukimia dan kelainan paru-paru yang dideritanya.

2. Dewi Yull

Dewi Yull

Dua anak Dewi Yull, Gizca Puteri Agustina Sahetapy, dan Panji Surya Sahetapy juga mengalami disabilitas berupa tuna rungu. Sayangnya Gizca harus meninggalkan dunia ini lebih dahulu pada tahun 2010 silam. Sedangkan Panji Surya kini menjadi pengajar Bahasa Isyarat Indonesia di Universitas Indonesia. Surya pun dianugerahi wajah tampan yang mampu meluluhkan hati para gadis.

3. Cindy Fatikasari

Cindy Fatikasari

Tak banyak yang tahu jika Ciny Fatikasari ternyata memiliki anak berkebutuhan khusus bernama Omar. Meskipun begitu Cindy dan sang suami Tengku Firmansyah mengaku bangga dan mengatakan bahwa Omar adalah anugerah terindah yang Tuhan berikan untuk keluarga mereka.

4. Agatha Suci

Agatha Suci

Jebolan ajang pencarian bakat Indonesia Idol, Agatha Suci kini muncul dengan tampilan layaknya hot mom. Dikaruniai dua orang anak, Suci harus berbesar hati lantaran kedua anaknya tersebut lahir dengan kebutuhan khusus. Namun Suci dan sang suami Jeffry Thung malah bersyukur dengan anugerah tersebut dan mengatakan bahwa anak-anaknya adalah pembelajaran paling berarti untuk hidupnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel