Bikin Bangga, 7 Seleb Indo Ini Sukses Kibarkan Sayap Hingga Level Internasional

Foto: Bikin Bangga, 7 Seleb Indo Ini Sukses Kibarkan Sayap Hingga Level Internasional



Siapa saja artis Indonesia yang berhasil tuai pujian hingga tinkat Internasional? Idolamu termasuk?

Kanal247.com - Semakin banyak artis-artis Indonesia yang berprestasi hingga membawa harum nama tanah air di kancah internasional. Mulai dari kiprah di dunia akting dan tarik suara, sederet nama besar Indonesia ini cukup membanggakan di dunia luar sana. Siapa saja ya mereka?

1. Dian Sastro

Dian Sastro
Melalui perannya di berbagai film, Dian Sastro berhasil menyabet beberapa penghargaan internasional, salah satunya sebagai Best Actress di Deauville Asian Film Festival tahun 2002. Tak hanya itu Dian juga ditunjuk sebagai duta untuk Loreal Paris Indonesia dan hadir di Festival Film Cannes tahun 2012 mewakili Indonesia.

2. Sherina Munaf

Sherina Munaf
Ditunjuk langsung Jackie Chan untuk menyanyi di sebuah acara amal di Jepang, Sherina Munaf banyak menuai pujian. Selain kegiatan amal kelas internasional itu, Sherina juga ditunjuk sebagai duta konferensi pemuda sedunia One Young World pada tahun 2011 lalu di Zurich, Swiss.

3. Sandhy Sandoro

Sandhy Sandoro
Sandhy Sandoro mengharumkan nama Indonesia melalui kemenanganya di festival penyanyi muda internasional New Wave 2009, Latvia. Bahkan Sandhy pernah merasakan berada dalam satu panggung dengan Toni Braxton dan Gloria Estefan dalam “Dianne Warren and Friends” di Palladium Theater Hollywood, Los Angeles, Amerika Serikat.

4. Anggun C. Sasmi

Anggun C. Sasmi
Keberhasilan Anggun C. Sasmi di kancah internasional dibuktikan dari diluncurkannya album internasioan yang bertajuk "Snow On Sahara" di 33 negara sekaligus pada tahun 1997 silam. Artis berkulit eksotis ini juga dipilih menjadi FAO Goodwill Ambassador dan mewakili Prancis di kompetisi Eurovision 2012.

5. Agnez Monica

Agnez Monica
Artis yang kini sibuk berkarir di Amerika Serikat ini sangat membanggakan fans saat Agnez Monica menggandeng Keith Martin untuk berkolaborasi tahun 2005 silam. Ia juga terpilih menjadi pemandu acara pada American Music Awards 2010 di Los Angeles, Amerika Serikat.

6. Nidji

Nidji
Prestasi Nidji di dunia internasional dibuktikan dengan suksesnya lagu "Heaven" dan "Shadow" yang menjadi soundtrack serial "Heroes". Lebih membanggakan Nidji juga berkolaborasi dengan Manchester United untuk salah satu video klip mereka.

7. Cinta Laura

Cinta Laura
"The Philosophers" merupakan film Hollywood pertama Cinta Laura yang melambungkan namanya di dunia hiburan Amerika. Saat ini pun Cinta juga sedang sibuk meniti karir di negeri Paman Sam tersebut.

8. Joe Taslim

Joe Taslim

Selain Iko Uwais Joe Taslim juga ikut andil dalam "The Raid". Namun tak hanya itu kemampuan aktingnya juga dibuktikan dalam "Fast and Furious 6" dan sebentar lagi akan merilis film "Swordsman" bersama bintang Korea Jang Hyuk.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel