Kamu Pencemburu? Hilangkan Sifat Itu Karena Membawa 5 Kerugian Ini

Foto: Kamu Pencemburu? Hilangkan Sifat Itu Karena Membawa 5 Kerugian Ini



Begini cara kecemburuan membunuh hubunganmu secara perlahan.

Kanal247.com - Kecemburuan adalah salah satu hal yang dapat menyebabkan perpecahan besar dengan pasanganmu. Meski normal saja jika kecemburuan timbul dalam hubungan, namun jika kamu terus menerus menanamnya dalam suatu hubungan, pikiranmu tak akan tenang dan berujung frustasi. Cemburu dapat membunuhmu, seperti racun yang lambat laun mematikanmu dari dalam.

1. Cemburu Membuat Rasa Takutmu Tumbuh

Cemburu Membuat Rasa Takutmu Tumbuh

Bila kamu cemburu, kamu membiarkan ketakutan tumbuh dalam dirimu. Kamu akan terus dihantui rasa curiga, yang bisa membuka jalan bagi rasa takut berkepanjangan.

2. Kamu Akan Terobsesi untuk Memata-matai

Kamu Akan Terobsesi untuk Memata-matai

Bila kamu takut kehilangan seseorang, kamu mulai terobsesi. Kamu mulai mengikuti dan menguntit setiap gerakannya tanpa menyadari bahwa kamu menghentikan ruang dan kebebasan pribadinya. Kamu menjadi sangat terobsesi sehingga tidak dapat memikirkan hal lain selain dia.

3. Cemburu itu Beracun

 Cemburu itu Beracun

Tubuh manusia merespons dan bereaksi terhadap emosi yang muncul seketika. Jika kamu cemburu atau kesal, tubuhmu akan menghasilkan bahan kimia yang akan membuatnya lebih beracun. Pikiran dan emosi yang beracun mengubah tubuh kita menjadi sistem beracun yang dapat memiliki beberapa efek negatif yang tidak kita inginkan.

4. Cemburu Menghabiskan Waktu

Cemburu Menghabiskan Waktu

Bila kamu merasa cemburu atau memberi ruang bagi racun di dalam pikiranmu, kamu cenderung menghabiskan waktu untuk memikirkan apa yang buruk daripada berfokus pada sisi positif. Dengan begitu kamu akan sulit berpikir positif.

5. Melahirkan Sifat Posesif Berlebihan dalam Diri

Melahirkan Sifat Posesif Berlebihan dalam Diri

Obsesi akan mengarah pada sikap posesif. Sedikit saja muncul sikap posesif, lama-lama akan menjadi berlebihan dan itu akan membunuh hubunganmu. Bisa-bisa kamu dijauhi pasanganmu, bahkan tidak ada orang lain yang ingin memilikimu. Sikap posesif menunjukkan kurangnya kepercayaan dan kompatibilitas dalam sebuah hubungan.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel