Datangi Rumah Atalarik Syah Demi Anak, Tsania Marwa Disebut Tak Beradab

Foto: Datangi Rumah Atalarik Syah Demi Anak, Tsania Marwa Disebut Tak Beradab



Begini penjelasan pihak Atalarik Syah soal pertemuan Tsania Marwa dan anak-anak.

Kanal247.com - Perseteruan soal hak asuh anak antara Atalarik Syah dan Tsania Marwa nampaknya tak mendapatkan titik terang. Pasalnya kedua belah pihak akhirnya memasrahkan semuanya kepada Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

Minggu lalu pihak Arik, panggilan Atalarik Syah, datang ke KPAI untuk mengklarifikasi mengenai sikapnya pada Tsania. Melalui Junaidi selaku pengacaranya, Arik mengatakan pintunya selalu terbuka untuk istrinya tersebut.

"Atalarik Syah selalu menyatakan, membuka pintu rumahnya untuk Marwa bisa bertemu dengan anak asalkan caranya beradab. Alhamdulillah KPAI bisa paham soal itu," kata Junaidi. "KPAI mengerti dan Atalarik siap dimediasi oleh KPAI seandainya memang Tsania Marwa yang ingin bertemu dengan anaknya."

Soal tindakan pihak Arik yang menutup rapat pintunya saat Tsania datang menjenguk anak-anak, Junaidi mengatakan bahwa perempuan 26 tahun itu seharusnya bisa lebih beradab. Ia juga menuding Tsania main 'nyelonong' saat datang.

"Orang timur itu kan ada adab. Adab itu kan ada etika, datang tampak muka, pulang nampak punggung. Itulah etika yang beradab kalau datang ke rumah orang," tandasnya. "Harus ada assalamualaikum, mungkin ditanya dulu ada orangnya apa nggak. Kalau main nyelong-nyelonong aja kan menurut saya nggak beradab."

Sementara itu keduanya diketahui tak menghadiri sidang lanjutan perceraian mereka yang baru saja digelar hari ini (23/5). Hakim sidang memutuskan bahwa mediasi kedua belah pihak dinyatakan gagal.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel