Temui Nenek Raisa, Hamish Daud Minta Restu Nikah?

Foto: Temui Nenek Raisa, Hamish Daud Minta Restu Nikah?



Hamish Daud menemui nenek Raisa dan bersimpuh di hadapannya. Ada apa?

Kanal247.com - Setelah saling menunjukkan kemesraan di media sosial, pasangan kekasih Hamish Daud dan Raisa rupanya semakin serius. Hal ini ditunjukkan Hamish melalui unggahan foto di akun Instagramnya, @hamishdw.

Pria kelahiran Australia ini mengunggah foto bersama nenek Raisa sambil bersimpuh di hadapannya. "Oma Sjuul," tulis Hamish di keterangan fotonya, Minggu, 16 April.

Oma Sjuul 💙

A post shared by Hamish Daud Wyllie (@hamishdw) on

Dalam foto hitam putih itu, terlihat kedekatan antara Hamish dan nenek Raisa. Perempuan yang berada di kursi roda itu tampak memeluk Hamish, sedangkan Hamish memegangi kursi roda dengan posisi bersimpuh.

Karena hal ini, netter pun dibuat baper. Mereka pun berharap Hamish dan Raisa akan segera naik ke pelaminan. "So sweet," kata netter. "Oma sih restuin bang yg engga restuin aku," kata lainnya. "Gile #halalinyayabang," pinta netter. "Cepet nikah cocok," pinta lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel